Liputan6.com, Jakarta - Apple adalah salah satu vendor teknologi yang meramaikan pasar smartwatch, kendati produknya belum mulai dipasarkan. Namun konsumen diperkirakan akan segera bisa menggunakan Apple Watch, menyusul informasi waktu peluncurannya yang semakin dekat.
Laman Phone Arena, Rabu (7/1/2015) melansir, tahapan pengujian final Apple Watch diduga hampir selesai sehingga smartwatch itu diprediksi bisa mulai dijual pada akhir kuartal pertama 2015.
Menurut sumber situs 9to6Mac, peluncuran Apple Watch akan digelar di Amerika Serikat (AS) pada akhir Maret 2015.
Informasi yang keluar dari sumber ini bukan tanpa alasan. Pasalnya, para karyawan Apple Store sebentar lagi akan menjalani pelatihan untuk produk terbaru tersebut.
Sesi pelatihan akan dilakukan pada 9 dan 16 Februari 2015, dan satu atau lebih perwakilan dari sejumlah Apple Store akan diundang ke kantor pusat Apple.
Kemudian para perwakilan yang telah menjalani pelatihan itu dilaporkan bakal berbagi informasi kepada para karyawan lain di Apple Store yang mereka wakili. Tahapan persiapan peluncuran Apple Watch ini akan dilakukan beberapa hari sebelum peluncuran perdana.
Adapun jika Apple Watch benar-benar meluncur pada akhir kuartal pertama 2015, maka persaingan akan semakin sengit. Pasalnya, selain Apple, vendor smartphone yang juga ikut 'bermain' di industri smartwatch adalah Samsung, Sony, LG, dan Motorola.
(din/isk)
Apple Watch Melenggang Maret 2015?
Peluncuran jam tangan pintar Apple Watch akan digelar di Amerika Serikat pada akhir Maret 2015.
diperbarui 07 Jan 2015, 12:47 WIBFoto: Apple Watch (appleinsider.com)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Prabowo Terima Sekjen OECD Mathias Cormann di Istana
Bersin Kronis Selama 20 Tahun, Rupanya Ada Dadu Bersarang di Rongga Hidung
12 Arti Mimpi Melihat Orang Kecelakaan dan Maknanya Menurut Primbon
Ladu Sala, Camilan Gurih Khas Pariaman yang Wajib Dicicip
Temani Hengky Kurniawan Gunakan Hak Pilih, Sonya Fatmala Serukan Partisipasi Aktif Warga Bandung Barat di Pemilu
Cara Buat Warna Ungu: Panduan Lengkap untuk Hasil Sempurna
Kalender Jawa: 3 Weton Paling Beruntung dan Punya Rezeki Melimpah
Jelang Duel Liverpool vs Manchester City, Pep Guardiola Jelaskan Goresan Luka di Hidung dan Dahi
3 Tips Jitu Turunkan BB Tanpa Diet Ketat dan Tangkal Penyakit, Tiru dan Buktikan Khasiatnya
Kaka Slank Akui Tak Pernah Jenguk Abdee Negara Selama Dirawat di Rumah Sakit, Ini Alasannya
Kontes Mirip Jungkook BTS di AS Viral, Pemenangnya Dapat Hadiah Apa?
Cara Membuat Kacang Bawang Renyah Tanpa Santan: Panduan Lengkap