Liputan6.com, Jakarta - Chief Executive Officer (CEO) PT XL Axiata Tbk. (XL) Hasnul Suhaimi menyadari bahwa posisi yang didudukinya saat ini bersifat sementara. Karena itu, Hasnul dan XL sudah sejak beberapa tahun lalu menyiapkan calon CEO baru.
Salah satu kandidat terkuat menggantikan Hasnul adalah Dian Siswarini yang baru saja ditunjuk sebagai Wakil Presiden Direktur dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada hari ini. Hal ini ditegaskan oleh Hasnul.
"Kita sudah mulai melatih pengganti CEO sejak tiga tahun lalu. Dian adalah salah satu calon pengganti CEO, dan dia sedang disiapkan saat ini," tutur Hasnul di Graha XL, Jakarta, Rabu (7/1/2015).
Dian sendiri bukan orang baru bagi XL, yang memulai karirnya di perusahaan tersebut sejak 19 tahun lalu sebagai staf engineer. Selama 1996-2006, dia telah memegang berbagai jabatan kunci pada Departemen Network and IT.
Kemudian pada 2007, Dian menjabat sebagai Direktur Network Services yang bertanggungjawab untuk mengimplemntasikan dan operasi jaringan XL secara keseluruhan. Perempuan berkacamata ini juga pernah memimpin Departemen Content and New Business sebagai Direktur/Chief Digital Service Officer selama 2011-2013.
"Digital service adalah hal yang baru saat itu, dan saya belajar banyak hal baru. Kita akan semakin memperkuat bisnis digital," ungkap Dian.
Berbekal masukan dari Hasnul, Dian pun memperluas karirnya ke luar internal XL. Pada Juni 2014, Dian Siswarini mengembangkan karir profesionalnya di Axiata sebagai Group Chief of Marketing and Operation Officer.
Perempuan lulusan 1991 dari Institut Teknologi Bandung ini juga memiliki bekal ilmu yang melimpah. Di antaranya mengikuti beberapa Executive Program, salah satunya Hardvard Advance Management Program, Hardvard Business School, di Amerika Serikat (AS) pada 2013.
"Ini tahun ke-19 bagi saya di XL, sejak menjadi staf engineer. Hingga akhirnya saya bisa 'naik tangga' menjadi Direksi," tutur Dian.
(din/dew)
XL Sudah Lama Siapkan Calon CEO Baru
Chief Executive Officer (CEO) PT XL Axiata Tbk. (XL) Hasnul Suhaimi menyadari bahwa posisi yang didudukinya saat ini bersifat sementara.
diperbarui 07 Jan 2015, 16:49 WIBDian Siswarini, Chief of Digital Services XL (Liputan6.com)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Survei PUSKAPI, Banyak Warga Musi Banyuasin Belum Tahu Ada Pilkada Sumsel 2024
Waktu Terbaik Sholat Taubat, Lengkap dengan Bacaan Dzikir dan Doanya
Maruarar Sirait: Jokowi dan Prabowo Hanya Dukung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta
Jelajah Keunikan dan Pesona Pulau Tikus Bengkulu
Galaksi Hantu NGC 4535 Contoh Sempurna Galaksi Spiral di Alam Semesta
Kemenag Gorontalo Lambat Cairkan Tukin P3K, Mahasiswa Ikut Protes
Cara agar Terkoneksi dengan Allah saat Sholat, Ini Kuncinya Kata UAH
Deretan WAGs Pemain Diaspora Timnas Indonesia, Mulai Atlet hingga Model Internasional
Gibran Minta Hapus Penerimaan Siswa Sistem Zonasi, Solusi Atau Masalah Baru?
Intip Sejarah di Balik Megahnya Gedung Sate Bandung
OVO Perangi Judi Online, Sinergi dengan Pemerintah dan Swasta
Dugaan Korupsi Nyaris Rp1 Miliar, Dua Mantan Pegawai RSUD Embung Fatimah Batam jadi Tersangka