Liputan6.com, Turin - Dua klub Liga Inggris Arsenal dan Tottenham Hotspur dikabarkan berminat merekrut striker Juventus Sebastian Giovinco pada bursa transfer Januari ini . Pemain berjuluk "Semut Atom"akan habis kontraknya dengan "Si Nyonya Tua" pada Juni 2015 mendatang. Dan, agen Giovinco berulang kali mengatakan bahwa ia belum berbicara dengan klub soal pembaharuan kontrak.
Menurut laporan Calcionews24, Kamis (8/1/2015), Giovinco kemungkinan bisa meninggalkan Bianconeri dengan status bebas transfer pada Januari ini. Mengamati kondisi ini, Arsenal dan Spurs menyatakan tertarik untuk mendapatkan tanda tangan mantan Parma ini.
Selain kedua tim Liga Premier tersebut, Olympiakos dan Monaco juga menyatakan tertarik merekrut Giovinco. Sementara Torino, dan Fiorentina juga kabarnya bakal mengantri untuk mendapatkan pemain berusia 27 tahun itu.
Penampilan Giovinco saat ini memang sedang tidak baik. Sejak musim 2013/2014 lalu, Giovinco kesulitan menemukan ketajamannya di lini serang Juve.
Kemudian beredar kabar Giovinco akan meninggalkan klub kebanggaan kota Turin tersebut. Namun, Giovinco segera membantah rumor itu.
"Masa depan? Saya tidak berpikir untuk pergi pada Januari ini," katanya. "Saya ingin bermain untuk mendapat peluang di Turin dan kita akan lihat hasilnya pada akhir musim nanti."
Advertisement
Baca Juga:
Chelsea Hubungi Ayah Messi Bahas Mega Transfer?