Liputan6.com, Jakarta - Pengangkatan ekor pesawat AirAsia QZ8501 oleh TNI AL ditunda dan dilanjutkan pada Jumat 9 Januari besok. Penundaan ini akibat arus di kedalaman laut sangat deras.
"Arus di kedalaman air saat ini 3-5 knot (sangat kuat)," ujar Panglima Koarmabar Laksamana Muda TNI Widodo saat memberi pamaparan kepada Panglima TNI Jenderal Moeldoko di KRI Banda Aceh, perairan Laut Jawa, Kamis (8/1/2015).
Bahkan, saking derasnya, penyelam berkibar seperti bendera saat menyusuri tali menuju ke dasar laut titik lokasi ekor AirAsia. "Penyelam turun melalui tali itu badan penyelam seperti bendera di tali, tapi setelah dipaksakan 7-5 menit akhirnya tidak tembus. Kemudian dicoba lagi tim kedua juga tidak tembus," ungkap Widodo.
Karena itu, penyelaman saat ini dihentikan dan dilanjutkan besok pagi. Karena cuaca pagi hari relatif bersahabat mulai pukul 05.00 - 11.00 WIB.
"Siang ini penyelaman dihentikan, besok dilanjutkan pukul 05.00 WIB," kata Widodo.
Menurut dia, penyelaman pada malam hari juga tidak dapat dilakukan. Karena kondisi cuaca di perairan Laut Jawa tidak menentu atau mudah berubah.
Widodo menambahkan, derasnya arus ini juga berpengaruh terhadap pasokan tabung oksigen. Karena penyelam tidak dapat bekerja dengan tenang saat mengangkat ekor AirAsia QZ8501. (Mut)
Arus Dalam Laut Deras, Pengangkatan Ekor AirAsia Ditunda
Pengangkatan ekor pesawat AirAsia QZ8501 oleh TNI AL ditunda dan dilanjutkan pada Jumat 9 Januari besok.
diperbarui 08 Jan 2015, 14:42 WIBAirAsia QZ8501
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 Liga InternasionalLiverpool Bayar Mahal Kemenangan atas Real Madrid di Liga Champions
8 9 10
Berita Terbaru
Arsjad Rasjid: Prabowo Minta Kadin Harus Satu dan Solid
Banjir Parah di Malaysia: Tiga Orang Meninggal dan Puluhan Ribu Lainnya Mengungsi
Cara Mengobati Sakit Gigi Berlubang: Panduan Lengkap dan Efektif
Polda Jateng Ekshumasi Jasad Siswa SMK yang Ditembak Mati Polisi di Semarang
Toyota Aygo X Facelift Mulai Uji Jalan, Simak Bocoran Ubahannya
Imperialisme Kuno Adalah Sistem Penguasaan Wilayah di Era Pra-Industri
Cara Bikin Pempek Tanpa Ikan: Resep Mudah dan Lezat
287 TPS Akan Gelar Pemungutan Suara Ulang hingga Susulan di Pilkada 2024, Berikut Rinciannya
Tak Cuma untuk Rambut, Ini Manfaat Kemiri untuk Turunkan Kadar Kolesterol Jahat
Perbedaan Lukisan dan Gambar Adalah: Memahami Karakteristik Unik Keduanya
Diaspora Indonesia Cerita soal Manfaat Pajak hingga Nyamannya Jalan Kaki di Korea Selatan
Fahri Hamzah Ungkap Biang Kerok Harga Rumah di Indonesia Makin Mahal