Liputan6.com, Dubai - Saat ini, Dubai sedang bertransformasi menjadi kota modern dengan pertumbuhan yang sangat pesat. Di kota tersebut, akan sangat mudah ditemui mobil ataupun properti yang sangat mewah. Tidak heran, salah satu pemasukan terbesar Dubai memang industri properti.
Beberapa industri properti yang berkembang adalah apartemen. Saat ini, pembangunan apartemen-apartemen baru semakin banyak. Dari sekian banyak apartemen tersebut, mana kira-kira yang paling mahal dan dimana lokasinya?
Advertisement
Dikutip dari Arabian Business pada Minggu (11/1/2014), tercatat apartemen yang berada di gedung tertinggi di dunia, Burj Khalifa, sebagai apartemen termahal yang ada di Dubai pada 2014. Apartemen tersebut dijual dengan harga US$ 16,3 juta atau sekitar Rp 206,5 miliar (Kurs: Rp 12.674/US$).
Selain itu, Dubai Marina dan Downtown Dubai merupakan dua kota dengan jumlah properti termahal di Dubai selama 12 tahun terakhir. Sebuah apartemen di The Address Downtown Hotel misalnya, dilabeli harga hingga US$ 9,5 juta atau sekitar Rp 120,4 miliar. Apartemen tersebut menduduki posisi ke-2 sebagai apartemen termahal.
Posisi ke-3 apartemen termahal dipegang oleh Marina Residences 1, Palm Jumeirah, dengan harga mencapai US$ 7,8 juta atau sekitar Rp 98,8 miliar.
Kebutuhan apartemen di Dubai memang semakin tinggi. Selain karena memang dibutuhkan untuk memudahkan akomodasi ke tempat kerja, apartemen ini dapat berkembang juga karena gaya hidup modern masyarakatnya.
Dalam 12 tahun ke depan, diperkirakan pertumbuhan properti akan semakin pesat. Hal ini terlihat dengan semakin maraknya proyek-proyek seperti yang terjadi di Dubai Creek Harbour dan Dubai Canal. (Rio A/Ahm)