Liputan6.com, Paris - Polisi Prancis terus memburu 2 pria yang diduga sebagai pelaku penembakan yang menewaskan 12 orang di kantor majalah Charlie Hebdo, Paris Rabu 7 Januari waktu setempat. Kedua pelaku yakni 2 bersaudara Said Kouachi dan Cherif Kouachi. Polisi juga merilis foto 2 pria tersebut.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Malam SCTV, Jumat (8/1/2015) dini hari, polisi juga menggeledah sebuah flat di Kota Reims, Prancis yang diduga terkait dengan kedua pelaku. Namun polisi tak menemukan mereka.
Sementara terduga ketiga, yakni Mourad Hamyd berusia 18 tahun telah menyerahkan diri kepada polisi Rabu malam waktu setempat atau beberapa jam setelah peristiwa penembakan.
Dilaporkan 12 orang tewas dalam teror penembakan di kantor majalah Satire Prancis itu. Di antaranya 9 jurnalis termasuk pimpinan redaksi majalah Charlie Hebdo, 1 petugas pemeliharaan bangunan, dan 2 polisi.
Sehari setelah serangan di kantor majalah Charlie Hebdo, Kota Paris kembali mendapatkan ancaman teror. Seorang polisi wanita (polwan) tewas ditembak pria bersenjata di pinggiran Selatan Kota Paris, Kamis (8/1) pagi waktu setempat.
Selain polwan, seorang penyapu jalan juga terluka dalam teror ini. Pelaku melarikan diri sesaat setelah menembak korbannya. Belum diketahui apakah penembakan ini berkaitan dengan teror di kantor majalah Charlie Hebdo sehari sebelumnya. (Nfs/Riz)
Flat Terkait Pelaku Teror Charlie Hebdo Digeledah
Selain merilis 2 foto terduga pelaku penembakan di kantor majalah Charlie Hebdo, Paris, polisi juga menggeledah sebuah flat di Kota Reims.
diperbarui 09 Jan 2015, 05:00 WIB(Liputan 6 TV)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 Energi & TambangHarga Emas Antam Turun Lagi, Simak Rincian di 16 November 2024
8 9 10
Berita Terbaru
Jelang Pencoblosan, KPU Daerah dan BPBD Diminta Aktif Koordinasi soal Mitigasi Bencana Alam
13 Ribu Lebih Pemilih Pilkada 2024 Terdampak Erupsi Lewotobi, KPU Siapkan Langkah Mitigasi
Para Ahli Desak Produksi Plastik Global Segera Dikurangi, Ini Alasannya
Waspada DBD di Musim Hujan, Gerakan Satu Rumah Satu Jumantik Jadi Kunci Lawan Dengue
MAB Distributor Indonesia Gandeng Yutong, Perluas Pasar Truk Berat Listrik di Indonesia
Fakta Unik Danau Cinta di Papua, Wisata Alam Berbentuk Seperti Hati
Melimpah di Indonesia, Sawit Digadang jadi Sumber Energi dan Pangan Masa Depan
Angger Dimas Ayah Dante Minta Tolong Prabowo dan Admin Gerindra Usai Yudha Arfandi Ajukan Banding
Minim Kreativitas, Arsenal Bidik Gelandang Muda Como
Prabowo Tegaskan Dukungan Indonesia Terhadap Perdagangan Terbuka dan Adil di APEC 2024
DMMX Tawarkan Solusi Bisnis Ritel Berbasis AI
Wakil Mesir Jadi Kontestan Miss Universe 2024 Pengidap Vitiligo Pertama, Sempat Tutupi Kondisi Kulitnya