Pemain Muda Wolfsburg Meninggal Dunia

Malanda meninggal dunia setelah mengalami kecelakaan mobil, Sabtu (10/1/2015) sore waktu setempat.

oleh Juprianto Alexander Sianipar diperbarui 11 Jan 2015, 04:31 WIB
Junior Malanda (planotatico.com)

Liputan6.com, Wolfsburg - Kabar duka kembali datang dari sepak bola. Kali ini, pemain muda klub Bundesliga Wolfsburg dan timnas Belgia U-21 Junior Malanda meninggal dunia, Sabtu (10/1/2015).

Pemuda berusia 20 tahun ini meninggal dunia setelah mobil yang ditumpanginya mengalami kecelakaan di jalur cepat dekat Porta Westfalica, North Rhine-Westphalia, Jerman, Sabtu sore waktu setempat.

Dari kabar yang dilansir Bild, dua orang lainnya di dalam kendaraan yang juga ditumpangi oleh Malanda langsung dibawa ke rumah sakit pascakecelakaan itu. Keduanya mengalami luka parah setelah mobil yang diitumpangi keluar dari jalur dan menabrak pohon dalam kondisi cuaca hujan deras disertai angin kencang.

"Hari ini sepak bola dunia kehilangan talenta luar biasa. Junior Malanda meninggal dunia siang ini (Sabtu), di usia 20 tahun," tulis asosiasi sepak bola Belgia dalam pernyataanya.

"Asosiasi Sepak Bola Belgia ingin menyampaikan rasa simpati untuk keluarga dan teman terdekat."

Bersama Wolfsburg, Malanda sudah 17 kali tampil, termasuk 10 pertandingan musim ini dan mencetak dua gol.

Baca juga :

10 Pemain Madrid Pecundangi Espanyol

Kalahkan Newcastle, Chelsea Jaga Posisi Puncak

Kesalahan Joe Hart Bikin Manchester City Gagal Kalahkan Everton

 

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya