Liputan6.com, Jakarta Real Madrid akhirnya merasakan kemenangan perdana di tahun 2015. Pada Sabtu (10/1/2015) Los Blancos mencukur Espanyol tiga gol tanpa balas di Stadion Santiago Bernabeu.
Kemenangan ini membuat Madrid kokoh di puncak klasemen dengan 42 poin. Sedangkan Espanyol tertahan di posisi 10 dengan 20 poin.
Bermain di kandang sendiri, Madrid memulai laga dengan sempurna. Pertandingan baru berjalan 12 menit publik Santiago Bernabeu sudah bersorak gembira. James Rodriguez berhasil menjebol gawang Espanyol meneruskan umpan tarik Cristiano Ronaldo.
Pemain termahal di dunia Gareth Bale menggandakan skor pada menit 28. Pemuda Wales ini melepaskan tendangan bebas menawan dengan kaki kiri andalannya.
Madrid harus bermain dengan 10 pemain sejak awal babak kedua. Pada menit 53, bek kiri Fabio Coentrao diganjar kartu merah langsung oleh wasit.
Meski kalah jumah pemain, Madrid masih bisa menambah gol melalui pemain pengganti Nacho. Umpan silang Alvaro Arbeloa dengan dingin diteruskan Nacho ke gawang Espanyol.
Video Kemenangan Perdana Madrid di Tahun 2015
Gol terakhir Madrid dicetak oleh Nacho.
Diperbarui 11 Jan 2015, 12:21 WIBReal Madrid vs Espanyol (AFP/Gerard Julien)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Duterte Sebelum Ditangkap Karena Perang Narkoba Filipina: Saya Melakukan Apa yang Harus Saya Lakukan
Hore! THR PNS, Pensiunan dan Swasta Cair Sebelum Tanggal Ini
6 Potret Marcella Daryanani di Momen Ultahnya, Lama Vakum karena Fokus Keluarga
VIDEO: Pencari Bekicot Dianiaya Polisi, Kapolres Grobogan Minta Maaf
Saksikan FTV Kisah Nyata Spesial di Indosiar, Selasa11 Maret Via Live Streaming Pukul 13.30 WIB
Cara Mencerahkan Wajah Secara Alami dengan Beras, Rahasia Kecantikan dari Asia
Resep Omelet Sayur Keju, Pilihan Sahur yang Praktis dan Lezat
Benarkah AI Bisa Bantu Capai Pertumbuhan Ekonomi Indonesia 8 Persen? Ini Kata Ekonom dan NVIDIA
Amputasi: Menghadapi Disabilitas Daksa dan Pentingnya Sistem Dukungan bagi Penyintas
Kanada Nego Donald Trump, Minta Pengecualian Tarif Impor Migas
Prabowo Antar Langsung Kepulangan Sekjen Partai Komunis Vietnam di Lanud Halim
Cara Khatam Al-Qur'an 2 Kali dalam 1 Bulan Puasa Ramadan, Patut Dicoba Tekniknya