11 Fenomena Hujan Paling Aneh di Dunia

Hujan air, salju, dan es mungkin sudah biasa. Namun bagaimana bila yang jatuh adalah daging, laba-laba, sapi, bahkan mayat manusia?

oleh Sulung Lahitani diperbarui 12 Jan 2015, 11:31 WIB
Hujan air, salju, dan es mungkin sudah biasa. Namun bagaimana bila yang jatuh adalah daging, laba-laba, sapi, bahkan mayat manusia?

Citizen6, Jakarta Cuaca yang tak menentu membuat kita tak lagi bisa memprediksi turunnya hujan. Namun setidaknya di Indonesia, yang jatuh dari langit adalah air. Sehingga kita cukup melindungi diri dari air hujan dengan payung.

Namun tahukah Anda bahwa beberapa fenomena hujan aneh pernah melanda di berbagai tempat? Dari hujan laba-laba, hujan daging, hujan bola golf, bahkan yang paling menyeramkan hujan mayat manusia!


Hujan Laba-laba

11. Hujan Laba-laba

A rain of spiders in Argentina

6 April 2007, ribuan laba-laba jatuh menghujani dataran Provinsi Salta, Argentina. Beberapa orang yang sedang mendaki Gunung San Bernardo kaget ketika menemukan tanah di sekitar daerah tersebut diselimuti laba-laba berbagai warna. Ukuran mereka pun bermacam-macam. Semakin ke atas, semakin banyak laba-laba yang jatuh dari langit.


Hujan Katak

10. Hujan Katak

Magnolia-Random-Frog-Rain-Photoshop

Meski di dalam Alkitab disebutkan bahwa hujan katak merupakan pertanda kutukan, kenyataannya fenomena alam tersebut dapat dijelaskan secara ilmiah. Ya, hujan katak pernah melanda beberapa daerah di Eropa. Dan menurut para ilmuwan, penjelasannya terletak pada kata Waterspouts. Waterspouts merupakan jenis tornado yang terbentukdi badan air. Saat tornado mengenai kolam yang banyak dihuni katak, katak-katak tersebut terhisap hingga ke langit. Setelah tornado reda, barulah katak-katak tersebut turun bak hujan.


Hujan Daging

9. Hujan Daging

A fresh meat rain in USA

Tanggal 9 Maret 1876, kota kecil di Kentucky dijatuhi hujan daging. Daging-daging tersebut berukuran antara dua hingga empat inci. Awalnya mereka mengira daging-daging yang jatuh tersebut adalah daging sapi. Namun setelah dicicipi, rasa daging tersebut lebih mendekati daging kambing dan daging rusa.


Hujan Bola Golf

8. Hujan Bola Golf

Gary4Ss 552054A

Tanggal 1 September 1969, penduduk Punta Gorda, Florida, dikagetkan dengan jatuhnya ribuan bola golf dari langit. Awalnya mereka mengira keanehan tersebut berkah dari langit. Namun ahli meteorologi Punta Gorda menyampaikan teori yang lebih dapat dijelaskan. Tornado sempat melanda bagian pantai barat Teluk Florida yang terdapat banyak lapangan golf. Saat itulah bola-bola golf terhisap ke awan dan dijatuhkan dari langit setelah tornado reda.


Hujan Cacing

7. Hujan Cacing

A rain of worms falls from the sky in the USA

Penduduk kota Jennings, Louisiana, Amerika Serikat sempat dikagetkan dengan cacing-cacing yang jatuh bak hujan di suatu pagi tahun 2007. Cacing-cacing tersebut jatuh dengan gumpalan-gumpalan saking banyaknya. Tak ada yang tahu dari mana mereka berasal. Namun beberapa orang percaya, sebelum hujan cacing terjadi, mereka melihat semburan air dari tempat yang tak jauh dari kota tersebut.


Hujan Mayat Manusia

6. Hujan Mayat Manusia

 

25 September 1978, Fuller sedang duduk di mobilnya yang diparkir bersama anaknya berusia 8 bulan. Mendadak, tubuh manusia jatuh dari langit menimpa kaca depan mobil. Dari mana mayat tersebut berasal? Ternyata saat itu di langit sebuah pesawat Southwest Pacific dengan nomor penerbangan 182 baru saja menabrak pesawat pribadi Cessna. Kecelakaan tersebut menewaskan 144 orang. Mayat-mayat yang hancur jatuh ke bumi bak hujan. Sampai sekarang kecelakaan tersebut disebut kecelakaaan terburuk dalam sejarah penerbangan California.


Hujan Sapi

5. Hujan Sapi

Url-3-64

Pada tahun 1997, sebuah kapal penangkap ikan Jepang diselamatkan di Laut Jepang karena nyaris tenggelam. Awak kapal mengklaim bahwa beberapa ekor sapi jatuh dari langit yang menyebabkan perahu mereka rusak. Awalnya pernyataan mereka tidak dipercaya. Namun kemudian Angkatan Udara menginformasikan bahwa sebuah pesawat berisi sapi-sapi dibajak. Namun karena sapi-sapi tersebut mulai tak tenang, kru pun melempar sapi-sapi tersebut dari langit ke atas laut Jepang.


Hujan Jelly dan Hujan Ikan

4. Hujan Jelly

A star jelly rain in Scotland

Pada tahun 2009, hujan jelly jatuh di Skotlandia. Para ilmuwan dari National Geographic melakukan tes terhadap jelly-jelly tersebut dan gagal menemukan DNA di dalamnya. Banyak teori yang mengatakan jelly tersebut merupakan muntahan kodok. Ada pula yang  mengatakan sisa makanan bangau yang tak bisa dicerna.

3. Hujan Ikan

A rain of fish in a desert town in Australia

Penduduk di tepi Danau Elliot dan Danau Argyle kerap dikagetkan dengan fenomena hujan ikan yang jatuh dari langit. Ratusan ikan kecil putih jatuh dari langit di mana-mana. Beberapa ikan yang selamat saat jatuh dari langit ditemukan masih hidup. Padahal tempat tersebut jauh dari pantai.


Hujan Uang dan Hujan Darah

2. Hujan Uang

A rain of money in Germany

Di tahun 1975, ratusan lembar uang dolar jatuh dari langit di atas kota Chicago, Illinois, Amerika Serikat. Orang-orang berebut mengumpulkan uang-uang tersebut yang jumlahnya mencapai US$588.

1. Hujan Darah

 

Pada tahun 2008, hujan berwarna merah mewarnai kota kecil La Sierra Choco, Kolombia. Ilmuwan setempat yang mengambil sampel meyakini bahwa hujan berwarna merah tersebut berasal dari darah. Tak ada yang tahu bagaimana fenomena alam yang aneh tersebut bisa terjadi.

***Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya