Pogba Beri Sinyal Balik ke MU

Pogba meninggalkan Manchester United (MU) tiga tahun lalu

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 15 Jan 2015, 01:02 WIB
Gelandang Juventus, Paul Pogba, saat jumpa pers di hotel Four Seasons, Selasa (5/8/2014) (Liputan6.com/Johan Tallo)

Liputan6.com, Manchester - Paul Pogba belum menutup pintu untuk kembali ke Manchester United (MU) pada masa mendatang. Bahkan gelandang Juventus itu mengaku masih cinta pada Setan Merah.

Pogba meninggalkan Old Trafford tiga tahun lalu. Namun kepindahannya ke Juventus membuat kariernya semakin berkembang.

Saat ini ia menjadi pilihan utama di lini tengah Si Nyonya Tua. Selain itu namanya juga selalu masuk dalam skuat tim nasional (timnas) Prancis.

Meski kepindahannya dari MU berjalan tidak menyenangkan. Namun pemain berusia 21 tahun itu mengaku siap bernegosiasi lagi jika MU memang menginginkannya.

Baca Halaman Selanjutnya....


Komentar Pogba

Selebrasi gol striker Athletic Bilbao Oscar de Marcos (kanan) ke gawang MU disaksikan gelandang Setan Merah Paul Pogba di leg kedua babak 16 besar Europe League di San Mames Stadium, 15 Maret 2012. Bilbao unggul 2-1. AFP PHOTO / RAFA RIVAS

"Saya seorang yang tidak sabar, itulah penyebab saya pergi dari MU. Manajer MU Alex Ferguson selalu bilang waktu bagi saya akan segera tiba, namun karena saya tak sabar maka saya memilih pergi," kata  Pogba seperti dilansir Metro.

"Namun bukan berarti sekarang saya tak mau lagi berbicara dengan Manchester United. Saya suka klub itu," ujar Pogba menambahkan.

Baca juga :

Presiden Barcelona Girang Lihat Messi Tersenyum

Agen: Kasihan Falcao

Demi Balik ke Anfield, Bek Tangguh Madrid Tolak Chelsea

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya