Liputan6.com, New York Banyak hal dalam kehidupan yang membuat cemas, panik dan khawatir. Akibatnya, hal ini berdampak buruk pada pekerjaan, tugas kuliah dan hal lain yang tidak terkait dengan permasalahan yang Anda hadapi. Nah, agar kecemasan Anda tidak berdampak pada hal-hal lainnya cobalah untuk lebih rileks dalam menghadapi hidup.
Untungnya, untuk rileks tidak perlu pergi ke pantai, gunung serta membuang uang. Ada banyak cara untuk membuat Anda lebih tenang. Dilansir dari Prevention, Jumat (16/1/2015), berikut cara aneh tapi ampuh membuat Anda lebih tenang.
Advertisement
1. Mencium aroma jeruk
Saat stres, indera penciuman jadi jauh lebih tajam. Dan ternyata ketika mencium aroma jeruk rasa cemas bisa berkurang. Sebuah penelitian di Brasil menyebutkan bahwa peserta ujian yang mengendus minyak esensial jeruk selama menit sebelum ujian merasa jauh lebih tenang.
2. Makan bluberi
Blueberi kaya vitamin C yang membantu menurunkan kadar hormon stres kortisol serta chamomile adalah bisa menenangkan rasa cemas.
3. Membentuk muka konyol
Ketika Anda merasa tegang, membentuk muka tampak konyol bisa membantu terang dokter Oz. Selain itu cobalah untuk mengernyitkan dahi selama 15 detik, ulangi lagi hal ini akan membantu mengurangi rasa tegang.
4. Kurangi pencahayaan
Perubahan sederhana di sekitar bisa membuat Anda jadi tampak bahagia. Tingkat pencahayaan dalam ruangan yang tinggi bisa meningkatkan stres, membuat lapar, dan membuat makan jadi terburu-buru. Beralihkan untuk menurunkan cahaya jadi lebih teduh untuk menurunkan stres, membuat suasana hati membaik dan tidur jadi lebih nyaman seperti diungkap psikolog dari Manhattan, dokter Joseph Cilona.