3 Tips Kencan untuk si Pria Pemalu

Di benak mereka, kencan tidak peruntukkan bagi orang-orang yang memiliki sifat pemalu.

oleh Aditya Eka Prawira diperbarui 16 Jan 2015, 19:00 WIB
Bosan dengan kencan yang itu-itu aja? Coba ide kencan berikut yang mungkin terdengar gila!

Liputan6.com, Jakarta - Pria pemalu kerap kelabakan ketika diajak berkencan. Di benak mereka, kencan tidak peruntukkan bagi orang-orang yang memiliki sifat pemalu. Padahal, sejumlah pria pemalu berhasil melewati masa-masa kencan bersama sang pujaan hati, dan tak jarang berujung pada hubungan yang lebih serius.

Sebenarnya ada sejumlah tips yang dapat diterapkan oleh pria pemalu ketika ingin atau diajak berkencan, seperti dikutip Times of India, Jumat (16/1/2015)

1. Pilihlah tempat kencan yang Anda suka

Mengajak pujaan hati untuk berkencan di tempat favorit Anda, dapat dijadikan cara menghilangkan rasa gugup untuk mengakrabkan diri dengan si dia. Santaikan diri Anda dan fokus pada topik pembicaraan yang ingin Anda obrolkan.

Terpenting, jauhkan suasana formal di kencan yang sedang Anda lakukan. Apalagi bila ini kencan pertama.

2. Aturlah topik obrolan

Pria introvert biasanya canggung untuk memulai suatu obrolan. Jadi, usahakan Anda yang mengajaknya ngobrol pertama kali. Pikirkan dengan matang topik apa yang ingin diobrolkan. Dan hindari sejumlah topik yang dapat menyinggung lawan bicara Anda, seperti agama dan mantan pacar.

3. Minum

Ketika tiba di tempat kencan dan Anda kebingungan ingin melakukan apa, cobalah minum sedikit saja untuk merilekskan diri Anda.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya