Liputan6.com, Jakarta - Presiden Jokowi menurunkan kembali harga BBM bersubsidi dari Rp 7.600 per liter menjadi Rp 6.600 per liter. Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menilai, seharusnya tarif angkutan umum juga bisa turun menyesuaikan harga BBM.
"Harusnya kalau disesuaikan itu turun. Kita nggak tahu hitungannya bagaimana," kata pria yang akrab disapa Ahok itu di Balaikota DKI Jakarta, Jumat (16/1/2015).
Menurut dia, Organisasi Angkutan Darat (Organda) yang membawahi angkutan umum di Jakarta enggan menurunkan tarif angkutan umum. "Organda gitu, naik mau, turun nggak mau," ucap Ahok.
Mantan Bupati Belitung Timur itu pun berencana akan membahas mengenai penurunan harga angkutan umum dengan Organda. "Dishub lagi urus, pasti nanti dilaporin," tutup Ahok.
Presiden Jokowi kembali umumkan harga BBM premium dan solar turun. Kali ini harga harga bahan bakar minyak (BBM) premium turun menjadi Rp 6.600 per liter dan solar Rp 6.400 per liter.
Artinya, harga BBM premium turun sebesar Rp 1.000 per liter, dan solar turun Rp 850 per liter. Ini diumumkan Presiden Jokowi di halaman Istana, Jumat (16/1/2015).
"Harga premium mulai Minggu malam (18/1/2014) jam 24.00 wib atau Senin pukul 00.00 wib, harga premium diturunkan menjadi Rp 6.600 per liter dan solar turun jadi Rp 6.400 per liter," kata Jokowi.
Ini kali kedua, Presiden Jokowi menurunkan harga BBM. Penurunan harga sebelumnya dilakukan pada Rabu 31 Januari 2014. Di mana, BBM bersubsidi jenis premium menjadi Rp 7.600 per liter tanpa subsidi dari sebelumnya Rp 8.500 per liter. (Mut)
Ahok: Harga BBM Turun, Tarif Angkutan Umum Harus Disesuaikan
Menurut Ahok, Organisasi Angkutan Darat (Organda) yang membawahi angkutan umum di Jakarta enggan menurunkan tarif angkutan umum.
diperbarui 16 Jan 2015, 17:41 WIBGubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 Liga InternasionalLiverpool Bayar Mahal Kemenangan atas Real Madrid di Liga Champions
9 10
Berita Terbaru
Sah! Prabowo Naikkan UMP 2025 Jadi 6,5%
Jubir Bantah Ridwan Kamil Kirim Karangan Bunga Ucapan Selamat untuk Pramono-Rano
100+ Nama Aesthetic Girl TikTok yang Bikin Akunmu Makin Hits dan FYP
Tim Dengan Trofi Liga Inggris Terbanyak Sepanjang Sejarah, Manchester United Memimpin!
Sarwendah Merasa Risih Dijodoh-jodohkan Netizen dengan Boy William
Euforia Itu Apa: Memahami Fenomena Kegembiraan Berlebihan
Tips Mengatasi Insomnia: Panduan Lengkap untuk Tidur Nyenyak yang Mudah Dilakukan
350 Quote Suami Istri yang Menyentuh Hati dan Menginspirasi
Cara Mencegah Stunting: Panduan Lengkap untuk Orang Tua
350 Parents Quotes to Inspire and Motivate
Cara Mengatasi Kencing Sedikit dan Sering: Panduan Lengkap
10 Destinasi Liburan Keluarga Terpopuler di Dunia pada 2024, Indonesia Masuk