Liputan6.com, Jakarta - Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) memproyeksikan volume pasar otomotif nasional di tahun 2015 masih tetap sama seperti tahun 2014 yakni sebanyak 1,2 juta unit. Kondisi pasar yang stagnan ini disebabkan karena terjadinya fluktuasi nilai tukar rupiah yang masih berlangsung hingga kini.
Untuk menyesuaikan dengan kondisi pasar yang ada, PT Astra Daihatsu Motor (ADM) selaku ATPM merek Daihatsu di Indonesia memasang target wholesales sama dengan tahun 2014 lalu yakni sebesar 185 ribu unit kendaraan. Dengan melihat pencapaiannya di tahun 2014, PT ADM optimis mencapai target di tahun ini dengan mengandalkan produk unggulannya.
"Tahun 2015 adalah tahun yang penuh tantangan, namun kami tetap optimis. Daihatsu akan terus meningkatkan kepuasan pelanggan dengan mterus menghasilkan mobil kompak ramah lingkungan berkualitas global serta terus meningkatkan pelayanan sales dan aftersales," ujar Amelia Tjandra, Direktur Marketing PT ADM, Senin (19/1/2015).
Lebih lanjut, Amelia mengungkapkan jika sepanjang tahun 2014 lalu penjualan PT ADM disokong oleh lini model komersial yaitu Gran Max baik pikap ataupun blind-van. "Walaupun pasar MPV dan SUV turun, pasar mobil komersial terus naik, bahkan Gran Max diekspor secara rutin ke Jepang," bebernya.
Sebagai produsen mobil kompak, PT ADM sepanjang tahun 2014 lalu berhasil memproduksi sebanyak 515.256 unit kendaraan yang terdiri dari 193.624 unit bermerek Daihatsu dan 320.632 unit dibawah merek Toyota.
"Produksi kami pada tahun ini masih dipatok sama dengan tahun 2014 yakni 515 ribu unit. Jika pertumbuhannya baik, tentu jumlah produksi bisa naik diatas 515 ribu yang juga disesuaikan dengan kondisi market dan stok yang ada," papar Rudi Ardiman, Corporate Planning Division Head PT ADM.
Pada tahun 2014 lalu Daihatsu berhasil meraih market share sebanyak 15,3 persen atau naik dari tahun sebelumnya dengan market share 15,1 persen. Daihatsu berhasil menjadi salah satu dari dua ATPM yang mencatatkan kenaikan market share dan tetap mempertahankan posisinya di peringkat kedua pasar mobil nasional.
"Kami akan terus meningkatkan pelayanan dengan dukungan 216 outlet Daihatsu yang tersebar di seluruh Indonesia," pungkas Amelia.
Arungi 2015, Daihatsu Masih Andalkan Penjualan Gran Max
Tak berubah dengan 2014, pada 2015 ini Daihatsu mematok target penjualan kendaraan di angka 185 ribu unit.
diperbarui 19 Jan 2015, 13:05 WIBUFC-3 merupakan penyempurnaan dari konsep yang pernah dipamerkan pabrikan sebelumnya.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Sederet Benda Milik Keraton Yogyakarta yang Dijarah Inggris pada 1812
Program Tampan, Targetkan 258 Ribu Ton Beras Dengan Polda Tumpang Sari di Kebun Sawit
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Minggu 1 Desember 2024
Istana: Uji Coba Makan Bergizi Gratis Rp 10 Ribu per Porsi Sudah Berjalan Hampir Setahun
Momen Bos Kripto Makan 1 Buah Pisang Seharga Rp98,2 miliar
5 Film Tema Matematika yang Penuh Teka-teki
Waktu Sholat Tahajud Terbaik Bukan Jam 3 Pagi, Bisa Meraih Kedudukan Tinggi Kata UAH
Peringatan Keras Polda Riau terhadap Kepala Daerah Terpilih, Apa Itu?
Ma'ruf Amin Sebut Kiai yang Tidak Peduli Politik, Warna Keagamaannya Sudah Hilang
Cara Sederhana untuk Ikut Berpartisispasi dalam Hari AIDS Sedunia
Mantan Menlu RI Marty Natalegawa Sorot Peran Penting Diplomasi Profesional Hadapi Tantangan Global
Kecelakaan Maut di Bandar Lampung, Seorang Wanita Tewas Terlindas Truk Tangki