Liputan6.com, Manila - Di tengah guyuran air hujan, Paus Fransiskus memimpin misa yang dihadiri sekitar 7 juta umat katolik di lapangan Taman Rizal Manila, Filipina pada Minggu 18 Januari 2015 lalu. Kunjungan ini sekaligus mengakhiri kunjungannya ke Asia.
Menurut juru bicara Vatikan Pastor Federico Lombardi, jumlah umat yang mengikuti misa pada hari itu adalah yang terbesar sepanjang sejarah kepausan.
"Ini merupakan acara terbesar dalam sejarah Paus," ujar Lombardi, seperti dikutip dari Reuters, Selasa (20/1/2015).
Pastor Federico Lombardi mencatat bahwa di daerah yang sama pada tahun 1995, misa yang dipimpin oleh Paus Yohanes Paulus diikuti sekitar 4 juta umat.
Mengenakan ponco kuning transparan di luar jubah putihnya, Paus berusia 78 tahun tersebut masuk ke dalam kerumunan umat yang menyambutnya dengan antusias. Paus tiba dengan kendaraan "Popemobile" yang dimodifikasi dari mobil Jeep.
Sepanjang perjalanan, Paus asal Argentina itu sempat beberapa kali berhenti untuk mencium sayang kepada anak-anak dan memberkati patung keagamaan. (Riz)
Misa Paus Terbesar Sepanjang Sejarah
Menurut juru bicara Vatikan Pastor Federico Lombardi, jumlah umat yang mengikuti misa pada hari itu adalah yang terbesar sepanjang sejarah k
diperbarui 21 Jan 2015, 00:38 WIBKerumunan massa pun berkumpul di bandara, menyambut Paus pada Sabtu pagi sekitar pukul 09.00 waktu setempat.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Fungsi Andaliman: Manfaat dan Kegunaan Rempah Khas Batak
Hasilkan Tembakau Berkualitas, Industri Rokok Lokal Didorong Kejar Pasar Ekspor
Apa Arti Mimpi Melihat Pisang Matang: Tafsir dan Makna Mendalam
Program ATSEA-2 Ditutup, Pendanaannya Sentuh USD 9,7 Juta
Tips Mengatasi Bullying: Panduan Lengkap untuk Mencegah dan Menangani Perundungan
Fungsi Headset dan Manfaatnya dalam Kehidupan Sehari-hari
Komisi III Beri Catatan Akhir Tahun Sempurna untuk Kinerja Polri, Sebut Berbagai Kasus Hanya Oknum
Link Live Streaming Liga Inggris Arsenal vs Ipswich Town, Sabtu 28 Desember 2024 Pukul 03.15 WIB di Vidio
Top 3 Berita Hari Ini: Pangeran George Gantikan Pangeran Harry dalam Tradisi Natal Kerajaan Inggris
Festival Gandrung Sewu Dari Masa ke Masa, Tampilkan Karya Apik Para Pencipta Tari Gandrung Sewu
Jadwal, Hasil, dan Klasemen Piala AFF 2024: Siapa Jadi Raja Asia Tenggara?
10 Tips Pipi Tirus Alami dan Efektif yang Wajib Dicoba, Banyak Konsumsi Air Putih hingga Senam Wajah