Liputan6.com, Bogor - Penurunan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi, tidak berdampak kepada penyesuaian kembali tarif angkutan kota (angkot) di Kota Bogor, Jawa Barat.
Tarif angkot di Kota Bogor tetap Rp 3.000, sesuai dengan SK Wali Kota Bogor No 557.2.45.-42 Tahun 2015 mengenai penyesuaian tarif angkutan jenis pelayanan angkutan Kota. Terhitung Selasa 20 Januari 2015 kemarin sudah diberlakukan.
"Kemarin kami sudah memberlakukan penyesuaian tarif angkutan yang baru. Dan hari ini petugas juga menempel surat edaran di setiap angkot efek dari penurunan harga BBM ini," ungkap Kepala Dinas Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (DLLAJ) Kota Bogor Achsyin Prasetyo, kepada Liputan6.com, Rabu (21/1/2015).
Dia menambahkan, untuk tarif umum atau mahasiswa Rp 3.000 dan pelajar Rp 2.000. Pemberlakuan tersebut sesuai hasil rapat Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor bersama dinas dan pihak terkait pada Senin 19 Januari 2015.
Menurut Ketua Organda M Ischak AR, pemberlakuan tarif baru angkot Kota Bogor tidak berubah setelah kenaikan harga BBM beberapa waktu lalu. "Sudah disepakati antara pengusaha angkot dan pemerintah Kota Bogor," ungkap dia.
Ischak menuturkan, tarif baru untuk penumpang umum ditetapkan menjadi Rp 3.000 untuk jauh-dekat. Sedangkan untuk tarif pelajar mulai dari SD hingga SMA kini ditetapkan menjadi Rp 2.500.
"Sudah disepakati bersama antara Pemkot Bogor bersama pihak-pihak terkait bahwa tarif angkot tetap. Tarif untuk pelajar SMA yang tadinya Rp 2.500," pungkas Ischak. (Mvi/Mut)
Tarif Angkot di Bogor Diputuskan Tidak Turun
Tarif angkot di Kota Bogor tetap Rp 3.000, sesuai dengan SK Wali Kota Bogor No 557.2.45.-42 Tahun 2015.
diperbarui 21 Jan 2015, 10:24 WIBBBM turun, angkot di Bogor enggan turunkan tarif. (Liputan6.com/Bima Firmansyah)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kebiasaan Muluk, Makan Menggunakan Tangan yang Sarat Filosofi dan Manfaat
Komnas HAM Minta Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumbar Diusut Tuntas
Paris Hilton Sesumbar Punya Kulit Glowing Tanpa Botox atau Oplas, Apa Rahasianya?
Sosok AKP Dadang Iskandar, Terduga Pelaku yang Tembak Mati AKP Ryanto Ulil
Isyarat Mbah Moen Jelang Wafat, 'di Makkah Sampai Tanggal 5', Karomah Wali
Prabowo Kembali ke Tanah Air, Ini Hasil Kesepakatan Bilateral dengan MBZ di Abu Dhabi
Museum Bajra Sandhi, Monumen Perjuangan yang Sarat Filosofi Hindu Bali
Banjir Bandang Terjang 3 Desa di Tapanuli Selatan, 2 Orang Meninggal Dunia
Hidup Ruwet Banyak Masalah? Amalkan Wirid Singkat Ijazah Habib Novel Ini
Pembanguan Sekolah Terdampak Gempa Garut 5.0 Gunakan Bata Plastik Daur Ulang
Hasil Livoli Divisi Utama 2024: LavAni Juara Usai Menang Dramatis Atas Indomaret
3 Gelandang yang Bisa Direkrut Manchester United di Era Ruben Amorim: Termasuk Jebolan Akademi Klub