Liputan6.com, Palembang Batu berlian memang menjadi kebutuhan tersier para kaum borjuis. Di Indonesia sendiri, minat perhiasan mewah ini cukup tinggi bahkan hingga ke berbagai kota besar. Namun siapa yang menyangka, ternyata warga di pulau Kalimantan lah yang menjadi konsumen terbesar untuk perhiasan berlian.
Agustiar Halim, Exhibition Brand Manager The Palace Nationam Jeweler mengatakan, selama melakukan roadshow pameran berliannya, penjualan tertinggi masih dipegang di pulau Kalimantan.
"Selama roadshow kita ke berbagai kota di pulau besar Indonesia, seperti Sumatera, Sulawesi, Jawa, Kalimantan, Bali, memang penjualan terbesar berpusat di Kalimantan. Minat mereka jauh lebih tinggi dibandingkan kota lainnya," ucapnya kepada Liputan6.com, di pameran The Palace National Jeweler Palembang Indah Mall (PIM), Rabu (21/1/2015).
Ada beberapa faktor yang cukup mendongkrak minat warga pulau Kalimantan dengan perhiasan mewah ini, selain tidak ada toko khusus yang menjual berlian, perekonomian warga Kalimantan memang cukup mumpuni untuk mengantongi berbagai jenis berlian.
Bahkan, tidak jarang pembeli memborong lebih dari satu unit perhiasan berlian. Ternyata, kebanyakan pembeli di Kalimantan didominasi oleh pengusaha swasta dibandingkan Pegawai Negeri Sipil (PNS).
"Banyak dari mereka adalah pengusaha, karena disana kan memang usaha berkembang pesat. Banyak orang kaya disana," lanjutnya.
Beberapa kota yang menjadi magnet perhiasan berlian yaitu Balikpapan, Pontianak dan Banjarmasin.
Penjualan berlian pun bahkan per-transaksi pameran bisa melebihi penjualan di pulau lainnya yang hanya mencapai Rp 1 Miliar. (Ajeng Resti/Ars)
Warga di Pulau Ini Jadi Konsumen Berlian Terbesar Se-Indonesia
Ternyata warga di pulau Kalimantan lah yang menjadi konsumen terbesar untuk perhiasan berlian
diperbarui 21 Jan 2015, 18:05 WIBTernyata warga di pulau Kalimantan lah yang menjadi konsumen terbesar untuk perhiasan berlian
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ustadz Adi Hidayat Enggan Bangunkan Istri untuk Sholat Malam, Ternyata Ini Alasannya
Libur Nataru, 15.277 Pemudik Kembali ke Jakarta Lewat Terminal Kampung Rambutan
Ayah Kandung Meghan Markle Berencana Tinggal di Asia Tenggara, Takut Tak Bisa Bertemu Cucu Selamanya
3 Pelaku Pelecehan Turis Singapura di Bandung Ditangkap Polisi, Ternyata Masih Pelajar
Cerita Saksi Mata Insiden Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang KM 97+200
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Senin 6 Januari 2025
Hasil Liga Inggris: Manchester United Tahan Imbang Liverpool di Anfield
Viral Uang Palsu Beredar di Rumah Sakit Gorontalo, Disebut Mirip dengan Upal UIN Makassar
Truk Mundur Tak Kuat Nanjak Diduga Picu Kecelakaan di Tol Cipularang
Gus Baha Ungkap Hal yang Bisa Menyelamatkan Peradaban di Akhir Zaman
39 Sekolah di Kabupaten Bogor Siap Gelar Makan Bergizi Gratis
2 Perkara Pilkada Banjarbaru Teregister di MK, jika PSU Maka Paslon 01 Lawan Kotak Kosong