Liputan6.com, Barcelona - mendapat modal berharga untuk lolos ke final Copa del Rey. Pada leg pertama semifinal, Blaugrana menang 1-0 atas tamunya Atletico Madrid di Stadion Nou Camp, Kamis (22/1/2015) dini hari WIB.
Hasil ini menguntungkan Barca. Mereka cuma butuh hasil imbang saja saat ganti dijamu Atletico guna memastikan tiket ke final.
Tampil di kandang sendiri, Barcelona langsung menekan Atletico. Namun mereka kesulitan menembus pertahanan ketat tim asuhan Diego Simeone itu.
Lini depan Barca juga sering membuang peluang. Luis Suarez sempat mendapat peluang bagus ketika menerima umpan terobosan dari Ivan Rakitic, namun tembakannya di mulut gawang Jan Oblak masih melambung.
Dewi fortuna memihak Barca. Di menit 85, mereka mendapat hadiah penalti setelah Sergio Busquets dilanggar di kotak terlarang. Wasit pun tanpa ampun menunjuk titik putih.
Lionel Messi yang menjadi algojo gagal menjalankan tugasnya. Sepakan Messi bisa ditepis Oblak. Namun Messi dengan cepat langsung menyambar bola rebound sehingga Barca akhirnya menang 1-0.
Advertisement