Liputan6.com, Jakarta - Presiden Jokowi sempat diminta untuk turun tangan terhadap memanasnya hubungan KPK dan Polri pasca-penangkapan Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto atau BW. Namun politisi PDIP Junimart Girsang memiliki pendapat lain.
"Presiden tidak perlu intervensi. Apa yang harus diminta oleh Presiden?" kata anggota Komisi III DPR itu di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Jumat (23/1/2015).
Sebab, menurut dia, penangkapan BW bukan masalah institusi atau lembaga. Melainkan persoalan individu. Apalagi kasus yang menjerat Bambang adalah perkara tahun 2010.
Sehingga, sambung Junimart, kapasitas BW dalam saat dibawa Bareskrim Polri bukanlah sebagai pimpinan KPK. Melainkan sebagai pengacara penggugat Pilkada Kotawaringin.
"Tentunya saya yakin Presiden akan mengatakan kita ikuti proses hukum, karena ini sudah statement beliau untuk perkara yang lain. Karena itu persamaan di depan hukum harus diterapkan di sini," ujar Junimart.
Sementara anggota Komisi III DPR dari Fraksi PAN, Alimin Abdullah menilai, Presiden Jokowi harus menjadi penengah antara KPK-Polri. Menurut Alimin, ada keterkaitan antara penetapan Komjen Pol Budi Gunawan sebagai tersangka oleh KPK dengan penangkapan Bambang Widjojanto oleh Bareskrim Polri.
"Mesti (Presiden turun tangan), dia kan kepala negara, kepala pemerintahan. Presiden jangan berani setengah-setengah. Memang harus cepat, jangan diam saja. Panggil semua itu, bagaimana sebenarnya. Jadi mediator," tandas Alimin. (Ndy/Yus)
Politisi PDIP: Jokowi Tak Perlu Intervensi Kasus BW
Presiden Jokowi sempat diminta untuk turun tangan terhadap memanasnya hubungan KPK dan Polri pasca-penangkapan Bambang Widjojanto.
Diperbarui 23 Jan 2015, 19:24 WIBBambang Widjojanto
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Aktor Senior Subarkah Hadisarjana Meninggal Dunia di Usia 66 Tahun
Istana Jelaskan Alasan Prabowo Antar Langsung Kepulangan Sekjen Partai Komunis Vietnam
Sinopsis Season 2 dan Boboiboy Galaxy di Vidio: Fang Bergabung, Petualangan Semakin Seru!
Turki Blokir Partisipasi Israel dalam Latihan Militer NATO
Niat Zakat Fitrah untuk Anak, Ini Bacaan Lengkapnya
Citi Indonesia Punya Head of Corporate Bank Baru, Ini Sosoknya
VIDEO: Hari Ke-6 Pembongkaran Hibisc Fantasy Park, Belasan Bangunan Sudah Dirobohkan
1.000 Hyptec HT Tiba di Indonesia, Segera Dikirim ke Garasi Konsumen
Tom Lembong Ungkap Kejanggalan Kasus Korupsi Importasi Gula: Pilih-Pilih Mentersangkakan Orang
VIDEO: Pemerintah Filipina Menangkap Eks Presiden Rodrigo Duterte di Bandara Manila
Syarat dan Niat Zakat Fitrah untuk Diri Sendiri hingga Keluarga
Tipe Pasangan Ideal Kim Soo Hyun Disorot Di Tengah Tuduhan Jadi Penyebab Kim Sae Ron Meninggal