Liputan6.com, Jakarta - Sudah menjadi rahasia umum bahwa Apple sering merekrut orang yang berkecimpung di industri fesyen, setiap kali ingin membuat produk mewah.
Dipastikan bahwa Apple telah merekrut Chester Chipperfield, yang sebelumnya dikenal sebagai Vice President of Digital and Interactive Design Burberry. Di brand fesyen terkemuka itu Chipperfield bertanggung jawab untuk meneliti pengalaman pengguna dan desain digital untuk semua channel.
Namun, belum diketahui dengan jelas apa tugas yang akan dilakukan Chipperfield di Apple. Di profil LinkedIn miliknya, Chipperfield hanya mencantumkan background Special Projects Apple. Banyak kalangan berspekulasi, ia direkrut untuk merancang Apple Watch versi mewah.
Advertisement
Ini bukanlah pertama kali Apple `menculik` desainer Burberry. Dilaporkan Ubergizmo, Minggu (25/1/2015), sebelumnya perusahaan yang bermarkas di Cupertino, California itu pernah meng-hire mantan CEO Burberry Angela Ahrendts.
Angela ditempatkan sebagai Vice President di sektor ritel, di mana tanggung jawabnya adalah mengoptimalisasikan pengalaman konsumen di toko Apple Store, baik offline maupun online.
Di sisi lain, Apple juga telah merekrut mantan Yves Saint Laurent, CEO Paul Deneve. Ia bergabung dengan Apple pada bulan Juli 2013. Di Apple, ia menjabat sebagai Vice President untuk divisi proyek spesial.
Ia bertanggung jawab untuk langsung melapor kepada Tim Cook. iWatch adalah salah satu produk yang kabarnya merupakan hasil campur tangan Paul.
(isk/dew)