Liputan6.com, Jakarta - Komitmen pemerintah untuk menyederhanakan izin usaha ataupun investasi ditandai dengan peresmian Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Pusat pada hari ini (26/1/2015). Rencananya grand launching tersebut bakal diresmikan langsung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Grand launching PTSP pusat merupakan langkah awal pemerintahan Jokowi-Jusuf Kalla dalam menjawab kebutuhan investor atas perizinan penanaman modal di Indonesia.
"Acara grand launching PTSP Pusat dihadiri Pak Jokowi pukul 10.00 WIB di Front Office Gedung Ismail Saleh Kantor Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Jakarta," ucap Humas BKPM, Agung Pratama dalam pesan singkatnya yang diterima Liputan6.com, Jakarta, pagi ini.
Sebelumnya, pemerintah telah berkomitmen untuk memperbaiki segala kekurangan dan permasalahan yang didapat selama proses uji coba PTSP.
"Tanggal 26 (Januari 2015) semua sudah bisa jalan," kata Kepala BKPM, Franky Sibarani.
Menurut Franky, pemerintah berharap semua perizinan untuk investasi menjadi lebih cepat, transparan dan terintegrasi dengan ada PTSP.
"Kita perbaiki seperti SOP izin-izin itu ada tapi tenggat waktunya belum, sementara kita harus berikan kepastian pada investor, akhirnya kita tetapkan sementara yang belum diberikan, misalnya service level garansi kita sepakati berapa misalnya 10 hari-15 hari. Proses ini tidak otomatis langsung selesai, PR jangka pendek kita sempurnakan SOP," tandasnya. (Fik/Ndw)
Permudah Investor Tanam Modal di RI, Jokowi Luncurkan PTSP Pusat
Komitmen pemerintah untuk menyederhanakan izin usaha ataupun investasi ditandai dengan peresmian Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Pusat.
Diperbarui 26 Jan 2015, 08:01 WIB:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/683830/original/Ilustrasi%20jokowi2.jpg)
Ilustrasi Jokowi (Liputan6.com/Johan Fatzry)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
SeaBank Cetak Laba Bersih Rp 378,8 Miliar di 2024
Petugas Gabungan Lakukan Ramp Check Armada Bus Mudik Lebaran di Depok
Yupi Catatkan Saham Perdana di BEI, Berikut Fakta-faktanya
Ingin Beli Rumah dengan Sistem KPR? Simak Dulu Penjelasan Buya Yahya agar Tidak Riba
Cut Intan Nabila dan Armor Toreador Resmi Cerai, Hak Asuh Anak Diberikan ke Ibu Kandung
Patrick Kluivert Yakin Timnas Indonesia Bisa Runner-up Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026, Asalkan...
Didominasi Penasihat Asing, Ekonom Soroti Masuknya Thaksin Shinawatra ke Danantara
Trik Menghadapi Tes Kesehatan, Ketahui Cara Lolosnya
Sutradara Peraih Oscar Hamdan Ballal Dikeroyok Warga Israel, Hilang Setelah Dibawa Tentara
5 Keutamaan Puasa Syawal yang Jarang Diketahui, Raih Pahala Setara Puasa Setahun
Saksikan FTV Kisah Nyata Spesial di Indosiar, Selasa 25 Maret Via Live Streaming Pukul 13.30 WIB
Wali Kota Depok Mulai Cari Opsi Baru Setelah TPA Cipayung Kelebihan Kapasitas