Liputan6.com, Jakarta Kabar duka datang dari aktor Zainal Abidin Domba. Pesinetron Kipas-Kipas Asmara ini menghembuskan napas terakhir akibat sakit kanker usus stadium IV. Zainal wafat di usia 58 tahun di RS Sentra Medika Cimanggis, Depok, Jawa Barat, Senin (26/1/2015).
Dari pantauan Liputan6.com, rumah duka Zainal mulai dipadati para pelayat. Jenazah pun baru saja dimandikan. Rencananya, Zainal Abidin Domba akan dimakamkan Selasa (27/1/2015) pagi di TPU Pondok Ranggon, Jakarta Timur.
"Dimakamkan besok, kemungkinan di Pondok Ranggon. Sekarang masih menunggu anak yang di Solo mau ke sini," ungkap mertua Zainal Abidin Domba, Elly di Depok, Jawa Barat, Senin (26/1/2015).
Kata Elly, almarhum sempat mengeluh sakit setahun terakhir. Namun, pria kelahiran 15 April 1957 ini selalu menutupi penyakitnya jika sedang di depan orang. Bahkan, Zainal Abidin Domba masih aktif ikut syuting dan iklan.
"Saat drop dia tetap syuting di Emak Ijah Pengin ke Mekah. Terakhir syuting layanan masyarakat. Dia tetap syuting karena katanya sebagai semangat hidup," terang Elly.
"Dia kalau ditelepon temannya, langsung berubah nada suaranya seperti sehat. Dia nggak mau temannya tahu kalau sedang sakit," kata Elly. (fei)
Zainal Abidin Domba Akan Dimakamkan di TPU Pondok Ranggon
Keluarga Zainal Abidin Domba masih menungga seorang anak almarhum yang sedang dalam perjalanan dari Solo.
diperbarui 26 Jan 2015, 21:05 WIBKeluarga Zainal Abidin Domba masih menungga seorang anak almarhum yang sedang dalam perjalanan dari Solo.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Menghitung BB Ideal: Panduan Lengkap untuk Kesehatan Optimal
Garuda Indonesia Bakal Turunkan Harga Tiket Pesawat 10%, Kapan?
Cara Menghilangkan Kulit Mengelupas dengan Cepat: Panduan Perawatan Kulit
6 Cerita Keluarga Netizen Sebelum Pergi Nyoblos, Hebohnya Dapat Dirasakan
Sinopsis dan Jadwal Tayang Series Waktu Kedua di Vidio
PDIP Minta Kapolri Bertanggung Jawab Keterlibatan Polisi di Pilkada 2024
Menko Pangan Beberkan Biang Kerok Sawah Indonesia Tak Subur
Cara Menghilangkan Mata Bengkak dengan Cepat: Panduan Lengkap
Jelang Thanksgiving, Warga AS Ramai-ramai Tiup Balon Raksasa
Cara Masak Seblak yang Lezat dan Menggugah Selera
Cara Menghilangkan Ngantuk Berat: 15 Metode Efektif untuk Tetap Segar dan Produktif
Kapan LRT Jabodebek Sampai Bogor? Ini Bocorannya