Polisi Selidiki Motif Christopher Mengaku Pakai Narkoba

Penyidik juga masih terus mendalami pengakuan dari saksi kunci kecelakaan maut di Pondok Indah, yakni Sandi.

oleh Hanz Jimenez Salim diperbarui 29 Jan 2015, 16:38 WIB
Christopher Tersangka Kecelakaan Outlander Maut. (Ist)

Liputan6.com, Jakarta - Christopher Daniel Sjarief, tersangka kasus tabrakan maut di Jalan Sultan Iskandar Muda, Pondok Indah, Jakarta Selatan telah menjalani proses pemeriksaan narkoba. Berdasarkan hasil pemeriksaan dari Badan Narkotika Nasional (BNN), Christopher negatif mengkonsumsi narkoba. Namun, lewat kuasa hukumnya, Agus Salim, Christopher tetap mengaku mengkonsumsi narkoba.

Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Martinus Sitompul mengatakan, pihaknya masih mendalami pengakuan dari Christopher yang mengaku mengkonsumsi narkoba meski berdasarkan pemeriksaan berkata lain.

"Itu yang masih kita dalami ya, apa yang terjadi sebenarnya saat mereka pulang dari Pacific Place kemudian juga selesai mereka melakukan komunikasi, silaturahmi mereka, kenapa langsung pulang dan langsung turun ini kita dalami," kata Martinus di Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (29/1/2015).

Martinus mencurigai, keterangan Christopher yang tetap bersikukuh menggunakan narkoba sebagai upaya tersangka untuk menghindar dari jeratan hukum. Sebab, terbuktinya seseorang positif menggunakan narkoba tidak hanya dari hasil pemeriksaan saja melainkan juga didukung oleh adanya barang bukti narkoba.

"Kalau mengatakan mengonsumsi apakah dia ini bermaksud mau menghindar dari sebuah proses hukum nantinya karena dia melakukannya tidak sadar misalnya. Sehingga pada saat nanti memberikan hukuman bisa ringan atau dia, menghindari bahwa dia sadar lalu berupaya mengatakan tidak sadar untuk menghindari hukuman berat. Ini masih perlu kita dalami," jelas Martinus.

Dalami Pengakuan Saksi Kunci Sandi

Selain juga mendalami pengakuan Christopher, sambung Martinus, penyidik juga masih terus mendalami pengakuan dari saksi kunci yakni Sandi, sopir yang mengendarai Outlander sebelum kemudi diambil alih Christopher.

Menurut Martinus, pengakuan dari Sandi cukup penting guna mengungkap percakapan Christopher dan pemilik mobil Outlander, Muhammad Ali, sebelum kecelakaan maut itu terjadi.

"Saksi kunci memang di sini yaitu Sandi ya. Terhadap Sandi memang kita terus melakukan pemeriksaan juga mendalami sampai sejauh mana, apa saja pembicaraan yang terjadi. Sehingga kita melakukan pemeriksaan-pemeriksaan psikologi dan psikiatri, kita melihat aspek kejiwaannya," tambah Martinus.

Polres Metro Jakarta Selatan memastikan tersangka Outlander maut, Christopher Daniel Sjarief terbukti tidak menggunakan narkoba. Hal ini berdasarkan hasil tes yang dilakukan Badan Narkotika Nasional (BNN).

"Hasil tes urine terhadap Christopher adalah negatif. Kemudian hasil tes darah Christopher juga negatif," kata Kapolrestro Jakarta Selatan Kombes Pol Wahyu Hadiningrat, di Mapolrestro Jakarta Selatan, Selasa 27 Januari 2015 kemarin.

Wahyu menjelaskan, hasil ini didapat dari pemeriksaan laboratorium forensik milik BNN. Selain itu, rekan Christopher bernama Ali juga dipastikan tidak menggunakan narkoba. "Hasil tes urine dan darah terhadap Ali juga dinyatakan negatif," jelas Wahyu. (Mvi)
   

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya