Liputan6.com, Jakarta - Sejumlah gebrakan telah dilakukan oleh Menteri Kelautan dan Perikanan untuk mendorong perikanan dan kelautan di Tanah Air. Dari larangan transhipment, moratorium kapal dan juga pembatasan subsidi Bahan Bakar Minyak (BBM) untuk nelayan. Tak sekadar itu, di kantornya sendiri Susi juga membuat kebijakan yang mewajibkan pegawai masuk pukul 07.00 WIB.
Susi pun bercerita, berbagai kebijakan yang telah ia jalankan selama tiga bulan ini membuat Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menjadi kementerian yang dikenal masyarakat.
"Paling tidak Kementerian Kelautan dan Perikanan dikenal, tukang taksi tahu kan?" kata Susi dalam acara Refleksi 100 Hari Berkantor Bersama Kementerian Kelautan dan Perikanan di Jakarta, Jumat (30/1/2015).
Dia pun menekankan, dengan popularitas ini maka pegawai kementerian harus menjaga sikap. Pasalnya, masyarakat akan menyoroti kinerja para pegawai. "Public service jadi pilar kita melakukan kerja," paparnya.
Tak sekadar itu, dengan kinerja yang dilakukan sampai saat ini merupakan perbaikan Kementerian kelautan dan Perikanan dari berbagai sektor. Sudah semestinya, dia menambahkan para pegawai yang ada di KKP merasa bangga.
"Saya yakin 3 bulan Kementerian Kelautan dan Perikanan membawa rasa bangga," tandas dia. (Amd/Gdn)
100 Hari Kerja, Kini Supir Taksi Tahu Kementerian Kelautan
Menteri Susi menekankan, dengan popularitas yang telah didapat, maka pegawai kementerian harus menjaga sikap.
diperbarui 30 Jan 2015, 10:16 WIBMenteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti (tengah) saat mengikuti rapat kerja dengan Komisi IV DPR RI, Jakarta, Senin (26/1/2015). Rapat membahas kebijakan Kementerian Kelautan dan Perikanan tahun 2015-2019. (Liputan6.com/Andrian M Tunay).
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Menghilangkan Ngantuk Berat: 15 Metode Efektif untuk Tetap Segar dan Produktif
Kapan LRT Jabodebek Sampai Bogor? Ini Bocorannya
Melihat Pelatihan Tenaga Pengeboran di Indonesia Drilling Training Center
Dede Yusuf Kenang Almarhumah Ibunya, Sebut Sosok Wanita yang Tangguh
50+ Kata-Kata Tebak Kata Seru untuk Mengisi Waktu Luang, Bikin Ngakak!
Cara Menurunkan Gula Darah Tinggi: 15 Metode Efektif untuk Mengontrol Kadar Glukosa
350 Quote Tentang Alam yang Menginspirasi dan Menyejukkan Hati
Saksikan Sinetron Naik Ranjang Episode Kamis 28 November 2024 Pukul 20.00 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya
Pramono-Rano Klaim Menang Satu Putaran, KPU Jakarta: Tunggu Hasil Resmi
Unggul Versi Hitung Cepat, Kemenangan Andra-Dimyati Dianggap Babak Baru untuk Banten
Sederet Keuntungan UMKM Masuk Ekosistem Digital, Apa Saja?
Sekjen OECD: Joe Biden dan Perdana Menteri Inggris Dukung Indonesia Masuk OECD