Liputan6.com, Jakarta Terlahir dari keluarga sederhana, juara satu Music Video Contest yang diadakan Vidio.com, Wiwi Handayani akhirnya berhak mendapatkan uang sebesar Rp25 juta. Tak mau disia-siakan, uang tersebut pun akan Wiwi gunakan untuk biaya pendidikannya.
"Aku mau membantu orangtua, lulus sekolah aku mau kuliah dengan uang itu. Setidaknya bisa meringankan beban orangtua," kata Wiwi di kantor Vidio.com, SCTV Tower, Senayan, Jakarta (30/1/2015).
Advertisement
Wiwi Handayani kini memang masih duduk di bangku kelas tiga Sekolah Menengah Atas (SMA). Sang ayah bekerja sebagai sopir di kantor Pos Indonesia, sedangkan sang ibu hanya sebagai ibu rumah tangga.
Dengan melanjutkan pendidikan ke jenjang kuliah, setidaknya ketika lulus dan menjadi sarjana, kehidupan ekonomi Wiwi menjadi lebih baik. Tak lupa Wiwi pun berterimaksih kepada tim Vidio.com yang mengadakan acara Music Video Contest, sehingga Wiwi bisa menjadi juara satu dan mendapatkan uang.
"Pokoknya aku mau tetap berkarya, aku mau membantu kedua orangtua aku. Terimakasih untuk Vidio.com yang mau membantu aku," tutur Wiwi.