Liputan6.com, London - Joel Campbell mengaku keputusan untuk pergi dari Arsenal tak lepas dari Santi Cazorla. Campbell mengungkapkan Cazorla memberikan banyak saran padanya untuk segera hengkang dari Emirates Stadium dan bergabung ke Villareal.
Ya, Campbell dilepas The Gunners ke Villareal hingga akhir musim nanti. Manajer Arsenal Arsene Wenger merasa pemain Kosta Rika itu butuh pengalaman bertanding lebih banyak sebelum menjadi pemain inti di Arsenal.
"Cazorla mengatakan kalau Villareal adalah keluarga besar yang bahagia. Jadi saya harap semuanya berjalan baik di sini," kata Campbell seperti dilansir Daily Star.
"Yang pasti saya sudah siap untuk bekerja keras. Saya akan buktikan kualitas saya di sini," ujarnya menambahkan.
Baca Halaman Selanjutnya...
Advertisement
Pernah Bermain di La Liga
Kompetisi La Liga bukan hal baru bagi Campbell. Pasalnya, ia pernah membela Real Betis pada musim 2012/13 lalu.
"Tentu saja saya bahagia di sini. Bermain di Spanyol selalu spesial," kata Campbell antusias.
Baca Juga:
Pellegrini: Chelsea Ogah Menang Lawan City!
Advertisement