Liputan6.com, Albuquerque - Tak disangka, pada usianya yang masih sangat dini, seorang balita laki-laki usia 3 tahun menembak ayah dan ibunya di kamar tempat penginapan di Kota Albuquerque, Negara Bagian New Mexico, Amerika Serikat (AS).
Pihak Kepolisian Albuquerque mengatakan bocah tersebut mengambil pistol dari tas ibunya lalu melepaskan tembakan ke kedua orangtuanya, pada Sabtu 31 Januari 2015 waktu setempat.
Peluru menembus bokong sang ayah bernama Justin Reynolds dan keluar melalui bagian pinggul. Beruntung, pria tersebut selamat. Begitu juga dengan sang ibu, Monique Villescas, yang tengah hamil 8 bulan itu juga selamat.
"Kedua orangtua itu kini telah dibebaskan," demikian pernyataan Kepolisian Albuquerque, seperti dimuat NBC News, Minggu 1 Februari 2015.
Sang ayah menuturkan saat kejadian dirinya dan istri sedang bersiap untuk pergi ke luar motel untuk memesan pizza. Namun tiba-tiba suara letupan senjata terdengar. Mereka merasakan ditembak.
"Lalu aku melihat istriku berlumuran darah. Aku duduk dan menyadari diriku juga kena tembak," tutur Reynolds.
Pria tersebut kemudian segera menghubungi aparat lewat sambungan 911 dan mengambil handuk untuk menghentikan pendarahan pada sang istri.
"Aku saat itu lebih memikirkan istriku dibanding diriku sendiri. Aku juga memikirkan anakku, apakah mungkin ia juga menembak dirinya sendiri. Juga putriku yang berusia 2 tahun, yang berada di sampingku," kata Reynolds.
"Saat itu aku sangat khawatir, tapi sedikit lebih tenang ketika mengetahui kedua anakku selamat," imbuh dia.
Bocah 3 tahun yang menjadi pelaku penembakan kini telah diamankan pihak kepolisian. Aparat tengah menyelidiki kasus ini untuk kemudian ditentukan apakah kedua orangtua tersebut bakal dijerat hukuman lantaran lalai telah menaruh pistol sembarangan. (Riz)
Balita Tembak Ayah dan Ibunya yang Hamil
Peluru menembus bokong sang ayah dan keluar melalui bagian pinggul. Sang ibu yang tengah hamil 8 bulan juga tertembak.
diperbarui 02 Feb 2015, 02:00 WIBIlustrasi pistol. (Istimewa)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 Energi & TambangKabar Buruk, Harga Emas Diramal Terus Anjlok
5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Mengatasi Body Motor Lecet, Kembalikan Kilau Kendaraan Anda
VIDEO: Kapten Timnas Indonesia Jay Idzes Temui Supporter Indonesia Minta Maaf Usai Kalah dari Jepang
Bertemu Prabowo, PM Selandia Baru Apresiasi Upaya Pembebasan Pilot Susi Air
Cara Ukur Tinggi Badan yang Akurat, Pelajari Metode dan Tipsnya Berikut
Hasil Mike Tyson vs Jake Paul: Tampil Perkasa 8 Ronde, El Gallo Menang Mutlak atas Iron Mike
Cara Membuat PIRT Online, Ini Panduan Lengkapnya untuk Pelaku Usaha Pangan
VIDEO: Putri Yuriko Mikasa Meningal Dunia di Usia 101 Tahun
Cara Eliminasi 2 Variabel, Simak Panduan Lengkap Menyelesaikan SPLDV
VIDEO: Jokowi Nobar Timnas vs Jepang di Alun-Alun Purwokerto Disambut Ribuan Warga
Cara Mengubah Alamat Email, Panduan Lengkap untuk Berbagai Layanan
Profil Kompol Teguh Setiawan Pejabat Polrestabes Surabaya, Diduga Punya Hubungan dengan Pengusaha yang Minta Anak SMA Menggonggong
Cara Gabung File Word Mudah dan Cepat, Pemula Wajib Tahu