Nia Daniati Disuruh Anak Segera Cari Pengganti Farhat Abbas

Nia Daniati belum juga menemukan calon suami baru.

oleh Rizky Aditya Saputra diperbarui 04 Feb 2015, 20:30 WIB
Ilustrasi Nia Daniati (Liputan6.com/Sangaji)

Liputan6.com, Jakarta Setengah tahun lebih Nia Daniati hidup menjanda. Setelah bercerai dari Farhat Abbas, Nia belum juga menemukan sosok pengganti. Diakui Nia, dirinya masih asyik menikmati kehidupannya seorang diri.

"Saya saat ini masih menikmati kehidupan sekarang. Kalau soal itu (pendamping hidup) saya serahkan ke Yang Di Atas (Tuhan)," ungkap Nia Daniati ditemui di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (4/2/2015).

Lucunya, putra bungsu Nia dan Farhat, Angga kerap meminta supaya Nia segera menikah. Pelantun lagu Gelas-gelas Kaca itu pun cukup terkejut, mengingat usia Angga yang masih remaja.

"Angga yang suruh nikah. Dia suruh saya cepat menikah, nggak tahu pikirannya dari mana. Katanya 'cepat mama nikah lagi,' aku bilang kok Angga ngomong gitu? Dia pengin saja," terang Nia Daniati.

Saat ini, beberapa pria mulai berdatangan untuk mendekatinya. Namun, Nia belum memberikan sinyal positif.

"Saya nggak pernah menilai orang kalau sedang dekat sama saya. Kalau dia senang saya, saya nggak bisa nilai. Soalnya belum memikirkan nikah lagi," kata Nia Daniati.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya