Liputan6.com, Jakarta - Produk besutan Apple, khususnya iPhone, selalu mampu menarik perhatian konsumen Tanah Air. Namun sayang, iPhone dan produk Apple lainnya selalu telat masuk ke pasar Indonesia.
Kondisi tersebut 'memaksa' para konsumen Indonesia yang sudah tidak sabar mencicipi iPhone terbaru untuk membelinya di luar negeri. Singapura dan Hong Kong biasanya menjadi dua negara tujuan konsumen Indonesia yang sudah tidak sabar untuk memiliki iPhone.
Namun menurut penjelasan CEO Retail Erafone Group Jeremy Sim, membeli iPhone di luar negeri memiliki risiko yang cukup merugikan konsumen. Khususnya dalam hal pelayanan purna jual.
"Policy-nya Apple tidak merilis garansi internasional. IMEI luar negeri tidak berlaku di Indonesia. Ini artinya, garansi perangkat yang dibeli di luar negeri tidak bisa digunakan. Kalau ada kerusakan tetap diterima untuk diservis, tapi biayanya akan membengkak," ujar Jeremy.
iPhone 6 dan iPhone 6 Plus sendiri akhirnya telah secara resmi menyambangi pasar Tanah Air. PT Erajaya Swasembada Tbk (Erafone) menjadi pihak distributor yang memasarkan dua smartphone generasi terbaru dari Apple ini.
iPhone 6 dan iPhone 6 Plus sendiri dipasarkan di Indonesia melalui toko ritel Erafone dan iBox. iPhone 6 dibanderol mulai dari Rp 10,799 juta, sedangkan iPhone 6 Plus mulai dari Rp 12,399 juta.
(dhi/isk)
Awas, Beli iPhone 6 di Luar Negeri Ada Risikonya
Singapura dan Hong Kong biasanya menjadi dua negara tujuan konsumen Indonesia yang sudah tidak sabar untuk memiliki iPhone.
diperbarui 06 Feb 2015, 17:16 WIBSingapura dan Hong Kong biasanya menjadi dua negara tujuan konsumen Indonesia yang sudah tidak sabar untuk memperoleh iPhone.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tips Mengatur Keuangan Pribadi yang Baik, Perlukah Konsul dengan Ahli Keuangan?
28 Arti Mimpi Duduk di Pelaminan, Pertanda Baik atau Buruk?
VIDEO: Joe Biden Tepati Janji akan Hadir dalam Pelantikan Presiden AS Donald Trump
Saksikan Sinetron My Heart Episode Senin 26 November 2024 Pukul 17.00 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya
Arti Mimpi Bersama Suami: Makna dan Tafsir yang Perlu Diketahui
Motif Kawung Adalah Warisan Budaya Indonesia yang Penuh Makna
VIDEO: Inilah TPS Terpanjang di Jakarta, 200 Meter dan 5 Ribu Pemilih
Pertumbuhan Ekonomi 8% Bisa Dicapai, Ini Salah Satu Caranya
PPKI Adalah Singkatan dari Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia: Sejarah, Tugas, dan Perannya
Jenuh dengan Suasana WFH? Refresh ke Perpustakaan Baru di Depok Saja!
Arti Mimpi Membawa Mayat di Mobil: Makna Tersembunyi dan Interpretasi
Profil Adalah Apa? Ini Fungsi, Jenis-Jenis dan Cara Membuatnya