Liputan6.com, Kuala Lumpur - Setelah melakukan kunjungan kenegaraan di Malaysia selama dua hari, Presiden Joko Widodo kembali melanjutkan lawatannya ke Brunei Darussalam.
Di negeri kerajaan tersebut, Jokowi akan melakukan pertemuan bilateral dengan Sultan Brunei Darussalam, Hassanal Bolkiah dan membahas beberapa hal di antaranya mengenai kerja sama di bidang kesehatan dan perdagangan.
Berdasarkan agenda yang diterima Liputan6.com, Sabtu (7/2/2015), Presiden Joko Widodo akan bertolak menuju Brunei pada pukul 09.00 waktu Malaysia dengan menggunakan pesawat Kepresiden. Setibanya di Brunei, Jokowi dan rombongan langsung menuju Istana Nurul Iman.
Di Istana Nurul Iman, Jokowi akan menjalani upacara penyambutan kerajaan Brunei Darussalam yang dipimpin langsung Sultan Hassanal Bolkiah.
Setelah upacara tersebut, Jokowi dan beberapa menteri yang hadir akan melakukan pertemuan bilateral dengan Sultan Brunei dan jajaran kementeriannya.
Setelah melakukan pertemuan, dilanjutkan dengan penandatanganan perjanjian nota kesepahaman di bidang kesehatan dan perdagangan. Dari Istana Nurul Iman, Jokowi dan rombongan bertolak ke Istana Eidenburg untuk melakukan jamuan makan siang bersama dengan keluarga kerajaan dan Sultan Brunei.
Rencananya, Jokowi akan berada di Brunei selama semalam. Di negara kaya minyak itu, Presiden dan rombongan akan menginap di Istana Eidenburgh. (Ali)
Setelah Malaysia, Presiden Jokowi Bertolak ke Brunei Darussalam
Ada sejumlah agenda yang akan dibahas dengan Sultan Brunei Darussalam, Hassanal Bolkiah.
diperbarui 07 Feb 2015, 08:12 WIBPresiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana. (setkab.go.id)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
350 Quote Bisnis Inspiratif untuk Memotivasi Pengusaha
Cara Membuat Dimsum Ayam Udang: Resep Lengkap dan Tips Jitu
Sempat Hiatus, Alma Margana Comeback Lewat Single Cintaku Runtuh yang Menceritakan soal Patah Hati
VIDEO: Hilux Terjang Motor dan Mobil di Cipondoh Tangerang, 10 Kendaraan Rusak dan 3 Luka
Bank Mandiri Gandeng Tzu Chi Luncurkan Kartu Kredit Donasi dan Layanan Filantropi
Soal RUU Jasa Konstruksi, Apa Saja yang Krusial?
350 Quote Bersyukur yang Menginspirasi untuk Hidup Lebih Baik
Prabowo Mengaku Bandel saat Sekolah: Saya Bisa Jadi Presiden karena Guru
Saksikan Sinetron Luka Cinta Episode Kamis 28 November 2024 Pukul 21.30 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya
Top 10 Dessert Terenak dari Seluruh Dunia Versi TasteAtlas, Patut Dicoba
Kumpulan Quote Cak Lontong yang Bijak dan Menghibur
Kolaborasi Artist Inc. Hadirkan Bukti Kehebatan Gen Z