Liputan6.com, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memanggil Komisaris Utama Pelita Airforce Arifin Takhyan. Arifin dipanggil untuk dimintai keterangan terkait penyidikan dugaan suap proyek impor Tetraethyl Lead (TEL) Pertamina tahun 2004-2005.
"Dia diperiksa sebagai saksi untuk tersangka SAM (Suroso Atmomartoyo)," kata Kepala Bagian Pemberitaan dan Publikasi KPK Priharsa Nugraha saat dikonfirmasi, Senin (9/2/2015).
Pelita Air merupakan salah satu anak perusahaan PT Pertamina Persero yang bergerak di bidang jasa tranportasi komersil, termasuk melayani jasa antarminyak dan gas (Migas).
Pelita Airforce berdiri dengan nama Pertamina Air Service (PAS) difokuskan pada layanan penyewaan pesawat di bawah naungan Pertamina. Namun, PT PAS kemudian melepaskan diri dari manajemen Pertamina dan berdiri di bawah manajemen sendiri.
KPK sudah memeriksa sejumlah saksi dari perusahaan minyak milik negara itu. Diduga Arifin tahu soal dugaan suap yang diberikan Innospec Ltd melalui PT Soegih Indrajaya kepada dua mantan pejabat di Indonesia, yakni Suroso dan mantan Dirjen Minyak dan Gas, Rahmat Sudibyo.
Suap tersebut dilakukan agar TEL tetap digunakan dalam bensin produksi Pertamina. Padahal, penggunaan bahan bakar bensin bertimbal itu tidak diperbolehkan lagi di Eropa dan Amerika Serikat karena dianggap membahayakan kesehatan dan lingkungan.
Suroso Atmomartoyo kemudian dijerat dengan Pasal 12 huruf a atau b dan atau Pasal 11 Undang-Undang (UU) Nomor 31 Tahun 1999 sebagaimana diubah dengan UU Nomor 20 Tahun 2001 tentang pemberantasan tindak pidana korupsi. (Mvi/Ein)
Komisaris Utama Pelita Air Diperiksa KPK
Pelita Air merupakan salah satu anak perusahaan PT Pertamina Persero yang bergerak di bidang jasa tranportasi komersil.
diperbarui 09 Feb 2015, 13:18 WIBGedung KPK (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Mengenal LPEI adalah Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia
Membandingkan Winger Cepat Timnas Indonesia vs Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Siapa Lebih Kuat?
Hasil MotoGP Solidaritas 2024: Kejutan, Takaaki Nakagami Kuasai FP1
Profil Wamildan Tsani Panjaitan, Dirut Garuda Indonesia Lulusan Akademi Angkatan Udara
Sempat Tertahan dan Terjebak, Wisatawan Asing Berhasil Dievakuasi dari Labuan Bajo
Dukung Tim Futsal Favorit dan Nikmati Konser Bertabur Bintang di Grand Final ANC 2024
Cara Menghilangkan Bau Bangkai Tikus, Dijamin Ampuh dan Efektif
Prediksi Timnas Indonesia vs Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Laga Kandang Sangat Krusial
Cara Menghaluskan Suara Mesin Motor Matic: Panduan Lengkap untuk Pengendara
Desain Jersey Timnas Indonesia Mengandung Doa Kemenangan Lawan Jepang di Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026
VIDEO: Cak Imin Besuk Pasien Judi Online di RSCM
Bukan Cuma Jaga Berat Badan Ideal, Memperhatikan Asupan Nutrisi Penting untuk Kesehatan Pria