Liputan6.com, Jakarta - Curah hujan yang tinggi di kawasan Bogor membuat Bendungan Katulampa meningkat. Ketinggian air bahkan sempat mencapai Siaga III. Kini, banjir kiriman mulai merendam sejumlah permukiman warga di Jakarta. Seperti yang terjadi di Kampung Pulo, Jakarta Timur.
"Kampung Pulo sudah mulai meningkat airnya. Sekarang sudah 1 meter," kata Kapolsek Jatinegara, Kompol Dasril, Jakarta, Senin (9/2/2015).
Dasril mengatakan, untuk mengantisipasi datangnya air lebih tinggi, pihak kepolisian sudah menyiapkan 3 posko pengungsian. Posko ini disiapkan jika suatu saat warga memutuskan mengungsi karena air terus meluap.
Dasril menjelaskan, 3 posko banjir itu berada di Suku Dinas Kesehatan Jaktim, di dekat Masjid At-Taqwa, dan di dekat RS Hermina. Ketiga pengungsian itu memang belum banyak yang menghuni, karena masyarakat masih memilih tinggal di lantai 2 rumahnya.
"Sejauh ini pengungsi belum banyak, tapi kita sudah siapkan posko. Saya sudah ajak juga mereka untuk mengungsi," jelas Dasril.
Sementara Camat Jatinegara Sofyan Taher menjelaskan, saat ini ada 351 warga yang berada di pengungsian. Untuk sementara, pengungsi diberi nasi bungkus untuk kebutuhan makan sebelum dapur umum berdiri.
"Kita sedang bangun dapur umum. Sementara warga makan nasi bungkus yang kita sediakan," tandas Sofyan.
Saat ini, ruas Jalan Jatinegara Barat untuk sementara lajur paling kiri ditutup. Ruas jalur lambat tersebut digunakan untuk memarkir kendaraan warga yang rumahnya terendam banjir. (Rmn)
Banjir Kiriman Datang, Kampung Pulo Mulai Terendam Banjir 1 Meter
Saat ini, ruas Jalan Jatinegara Barat untuk sementara lajur paling kiri ditutup untuk memarkir sepeda motor korban banjir.
diperbarui 09 Feb 2015, 23:19 WIBKorban banjir dari RW 01 Kampung Pulo, Jatinegara mengungsi di basement RS Hermina, Senin (9/2/2015). (TMC)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tradisi Lebaran Sunda, Keunikan dan Makna di Balik Perayaan Idul Fitri
Arti Mimpi Kuku Jempol Kaki Copot: Makna dan Tafsir Lengkap
Jadwal WFA PNS dan Pegawai BUMN Jelang Lebaran 2025
Cristiano Ronaldo Habiskan 5 Hari di Indonesia, Ini Kegiatannya
Menkomdigi: Presiden Prabowo akan Terbitkan PP untuk Berantas Judi Online
Daftar Harga Tiket KapanLagi Buka Bareng BRI Festival 2025, Makin Hemat Kalau Datang Berempat!
Apakah Mimpi Boleh Diceritakan? Panduan Lengkap Menurut Islam dan Sains
Cristiano Ronaldo Akan Berikan 14 Jenis Bantuan di Kupang, Apa Saja Itu?
Venezia Kembali Kalah di Serie A, Jay Idzes Sebut Timnya Tampil Baik hingga 80 Menit
Arti dari Zodiak: Memahami Karakteristik dan Pengaruhnya
Indonesia Butuh Rp 13.032 Triliun Kejar Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen
Mimpi Ada Kutu di Rambut: Makna dan Tafsir yang Perlu Diketahui