Liputan6.com, Los Angeles Bergabungnya Spider-Man di jagat film Marvel Studios, membuat para penggemar harap-harap cemas dengan kehadiran sang Manusia Laba-laba di tengah gerombolan The Avengers. Pasalnya, Sony dan Marvel-Disney tengah merencanakan film solo Spider-Man bersama-sama dengan format yang lebih segar.
Dilansir dari Ace Showbiz, Rabu (11/2/2015), tersiar kabar bahwa ada banyak fans yang siap untuk melihat Spider-Man versi kulit hitam bernama Miles Morales yang pertama kali muncul di komik 2011 lalu. Meskipun begitu, masih banyak penggemar yang ingin melihat Peter Parker berinteraksi dengan Iron Man dan Hulk.
Kita bisa melihat antusiasme fans dalam menyambut film Spider-Man versi baru melalui situs jejaring Twitter. Ada yang menyebut kehadiran karakter Miles Morales sebagai sesuatu yang baru. Namun beberapa menganggap Peter Parker sayang untuk dibuang mengingat banyak fans yang mengenalnya sejak masa kanak-kanak.
Melalui jejaring sosial, Sony hingga kini masih mencari tahu karakter mana yang benar-benar sesuai untuk memerankan Spider-Man di franchise Avengers, Peter Parker ataukah Miles Morales. Dukungan tersebut sangat berpengaruh besar bagi Sony.
Belakangan, nama Dylan O'Brien (The Maze Runner) dan Logan Lerman (Percy Jackson: Sea of Monsters) disebut memiliki peluang yang sangat besar untuk memerankan Spider-Man versi baru nanti. Sayangnya, Marc Webb yang menyutradarai The Amazing Spider-Man dan The Amazing Spider-Man 2 tidak akan dilibatkan di film solo perdana versi Marvel Studios nanti.
Advertisement
Kerjasama antara Sony dan Marvel resmi diumumkan pada Senin (9 Februari 2015) malam waktu Amerika Serikat. Andrew Garfield sudah resmi tidak melanjutkan perannya sebagai Spidey agar bisa dimainkan aktor yang lebih muda. Laporan Variety menyatakan filmnya yang bakal tayang 2017 itu, bakal kembali menempatkan karakternya sebagai siswa SMA.
Direncanakan, Spider-Man bakal muncul pertama kali di Captain America: Civil War yang dirilis pada 6 Mei 2016. Avengers: Age of Ultron bakal menjadi proyek Marvel Studios-Disney terdekat yang bakal dirilis 1 Mei 2015 mendatang. Ant-Man menutup tahap kedua franchise untuk tayang pada 17 Juli 2015. (Rul/Feb)
Baca Juga