Liputan6.com, Jepara - Banjir yang melanda Kabupaten Jepara selain melanda Desa Tegalsambi, Kecamatan Tahunan, banjir juga meluas hingga 2 desa lain, yakni Desa Platar dan desa Mantingan. Akibat banjir ini ratusan rumah terendam.
Menurut Camat Tahunan Ratib Zaini, wilayah di Desa Tegalsambi memang selalu kebanjiran. Setidaknya ada 2 RT dengan 225 kepala keluarga.
"Tegalsambi memang langganan banjir, sejak Januari 2015 hingga Februari ini. Banjir yang merendam 2 RT di Tegalsambi sudah terjadi sebanyak 3 kali, 2 kali termasuk kali ini lumayan parah. Terparah sampai 1 meter atau setinggi pusar orang dewasa," kata Ratib, Jepara, Jawa Tengah, Rabu (11/2/2015).
Sementara Kepala BPBD Jepara Lulus S mengatakan, banjir yang merendam Desa Tegalsambi dan sekitarnya tidak melulu karena tingginya curah hujan yang mengguyur Kecamatan Tahunan. Namun juga akibat faktor banjir kiriman dari Kecamatan Batealit, Kabupaten Jepara.
"Daerah tangkapan air di kawasan hulu itu banyak yang rusak, akhirnya air hujan tak bisa ditampung oleh tanah. Sehingga air hujan pun banyak yang masuk ke sungai," jelas Lulus.
Lulus menambahkan, banjir kiriman dari dataran yang lebih tinggi di hulu itu, diperparah dengan pendangkalan sungai. Sehingga air sungai pun meluap ke pemukiman warga. Apalagi diperparah dengan sejumlah tanggul yang rusak di kawasan hilir itu.
"Penanganan masalah (banjir) ini harus komprehensif. Kalau soal dana perkiraan butuh sekitar Rp 5-6 miliar," tandas Lulus. (Rmn/Yus)
Banjir di Jepara Meluas, Kini 3 Desa Terendam
Banjir yang melanda 3 desa di Kabupaten Jepara diduga bukan hanya akibat curah hujan, tapi juga karena banjir kiriman.
diperbarui 11 Feb 2015, 19:23 WIBAkibat banjir, Jalan Raya Tahunan di Kecamatan Tahunan, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah juga terendam, Rabu (11/2/2015). (Liputan6.com/Edhie Prayitno Ige)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
350 Caption WA Gabut Aesthetic untuk Status yang Keren
Ciri-Ciri Kucing Demam yang Perlu Diwaspadai, Kenali Tandanya
Tok! Zudan Arif Fakrulloh Jadi Kepala BKN
Ciri-Ciri Darah Implantasi dan Penanganannya, Kenali Bedanya dengan Menstruasi
Menkum Supratman: Prabowo Ikut Tentukan Nasib Napi yang Akan Diberi Amnesti
Link Streaming Nonton Malaysia Open 2025 Lengkap dengan Jadwalnya
350 Caption Semangat Pagi untuk Memulai Hari dengan Penuh Motivasi
Mark Zuckerberg Tunjuk Bos UFC Dana White Masuk ke Dewan Direksi Meta
VIDEO: Viral! Penemuan Alas Patung Arca saat Pembuatan Jalan Tembus
6 Potret Shin Tae-yong Bareng Anaknya, Shin Jae-won Kecewa dengan Keputusan PSSI
Kisah Perang Tabuk, Pertempuran Terakhir Nabi di Masa Sulit Kaum Muslimin pada Bulan Rajab
Ciri-Ciri Alpukat Matang: Panduan Lengkap Memilih Alpukat Berkualitas