Liputan6.com, Jakarta - Putra Ketua Majelis Pertimbangan Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais, Hanafi Rais mengatakan, hubungan Amien dengan mantan ketua umum PAN Sutrisno Bachir tidak ada masalah.
"Pak Amien dan Mas Tris (sapaan Sutrisno Bachir) tetep guyub (konsolidasi). Opini saja yang heboh," kata Hanafi saat dihubungi, Rabu (11/2/2015).
Hanafi mengaku, baik Amien Rais maupun Sutrisno Bachir saat ini mempunyai pandangan yang sama untuk membangun PAN. Wakil Ketua Komisi I DPR ini mengatakan, kedua tokoh itu sama-sama ingin membangun PAN yang tidak berbasis kekuasaan.
"Jika Mas Tris dan Pak Amien sekarang bersama-sama mendukung Pak Zul, itu semua karena kecintaan terhadap PAN agar partai mandiri dan besar, bukan karena kepentingan praktis kekuasaan," kata dia.
Pasca-kongres PAN di Batam pada 2010 yang mengukuhkan Hatta Rajasa sebagai ketua umum, isu konflik Amien dengan Sutrisno Bachir sempat mencuat. Belakangan hal itu tak terdengar lagi.
Kini, Sutrisno dan Amien sama-sama mendukung pencalonan Zulkifli Hasan sebagai ketua umum untuk menggantikan Hatta. Hanafi yakin, masuknya Sutrisno Bachir ke kubu Zulkili, tanpa deal-deal politik apapun. "Nggak ada deal-deal an kok. Mas Tris bukan tipe low-politics," tandas Hanafi.
Hatta Rajasa dan Zulkifli Hasan merupakan dua tokoh senior yang akan bertarung memperebutkan kursi ketua umum PAN Kongres di Bali, 28 Februari - 2 Maret 2015. (Sun/Yus)
Putra Amien Rais Sebut Ayahnya dan Sutrisno Bachir Tetap Akur
Hanafi mengaku, baik Amien Rais maupun Sutrisno Bachir mempunyai pandangan yang sama untuk membangun PAN.
diperbarui 11 Feb 2015, 19:16 WIBKetua DPP PAN, Zulkifli Hasan (kiri) bersama Ketum PAN, Hatta Rajasa dan Ketua Majelis Pertimbangan Partai (MPP) PAN Amien Rais sebelum mengelar Rakernas PAN, Jakarta, Rabu (7/1/2015). (Liputan6.com/Miftahul Hayat)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Vidio dan Bein Sports Gelar Nobar F1 Las Vegas di Jakarta, Meriah Diikuti Ratusan Penggemar
Tolong Niatkan Ini saat akan Ngaji, agar Peroleh Predikat Mulia Kata Ustadz Adi Hidayat
Ternyata Batang Singkong Bisa Gantikan Batu Bara
Hasil China Masters 2024: Kejutan Sabar/Reza Terhenti di Final
Komentar Negatif di Media Sosial Bisa Mempengaruhi Kesehatan Mental dan Mengubah Perilaku Seseorang
Menko PMK Pratikno Tinjau Progres Pembangunan Huntara bagi Penyintas Erupsi Gunung Lewotobi
Darts National Competition 2024 Sukses, Persaingan 2025 Bakal Hadirkan 9 Seri
Polisi Gagalkan Penyelundupan 11 Kg Ganja Lewat Jasa Ekspedisi di Pelabuhan Bakauheni
Kementan Siapkan Strategi Program Makan Bergizi Gratis
LEDI Refleksikan Pendewasaan dan Perjalanan Emosional Lewat Mini Album She's 24
Peserta Didik Adalah: Memahami Peran Krusial dalam Pendidikan
Pre Conference Adalah: Panduan Lengkap Meningkatkan Efektivitas Asuhan Keperawatan