Liputan6.com, Jakarta - Partai Hanura akan menggelar musyawarah nasional (munas) di Solo, Jawa Tengah pada 13-15 Februari 2015 mendatang untuk mencari ketua umum baru. Nama sang ketua umum, Wiranto pun kembali dijagokan sebagai calon pemimpin partai tersebut.
"Pada 13-15 Februari di Hotel Lorin, Solo," kata Ketua DPP Hanura Sarifuddin Sudding di Jakarta, Rabu (11/2/2015).
Dia mengatakan, sejumlah ketua umum partai politik diundang hadir dalam munas ini. Tak peduli partai tersebut anggota Koalisi Indonesia Hebat (KIH) atau Koalisi Merah Putih (KMP). Bahkan Ketum Partai Golkar Aburizal Bakrie atau Ical dipastikan sudah mengonfirmasi kehadirannya.
"Pak ARB (Ical) sudah confirm, Setya Novanto juga (Waketum Golkar). Semua ketum partai politik kita undang," ujar dia.
Tak hanya ketum parpol, anggota Komisi III DPR itu juga mengatakan, pihaknya mengundang Presiden dan Wakil Presiden untuk menghadiri Munas tersebut.
"Pak Jokowi dan Pak Jusuf Kalla juga kita undang," tandas Sudding.
Ketua Steering Committee Munas Partai Hanura ini adalah Jenderal Pol Purn Chaerruddin Ismail. Sedangkan Ketua Organizing Committee Munas adalah Bambang Sujagat. (Ndy/Sss)
Hanura Undang Jokowi Hadiri Munas di Solo
Partai Hanura akan menggelar musyawarah nasional (Munas) di Solo, Jawa Tengah pada 13-15 Februari 2015 mendatang.
diperbarui 11 Feb 2015, 20:26 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Bawa Skuad Garuda ke Level Lebih Tinggi, Mantan Pelatih Timnas yang Mualaf Ini Puji Keberhasilan STY
Diduga Menipu, Pemilik Superstar Fitness Dilaporkan ke Polda Metro Jaya
Penyelamatan Zion Suzuki Jadi Titik Balik Jepang Sikat Timnas Indonesia
Polda Lampung Gagalkan Penyelundupan Ganja 8 Kg di Bakauheni, Ungkap Jaringan Narkoba Antar Provinsi
Mengenal Planet Speculoos-3B, Kembaran Bumi
Perdebatan Usai, MK Putuskan Tolak Pengujian Perhitungan Masa Jabatan Sejak Pelantikan
Doa Khusus Ragnar Oratmangoen saat Umrah Jelang Laga Timnas Indonesia vs Jepang
Federal Oil Kembali Ungkap Peredaran Pelumas Palsu di Jawa Tengah
Timnas Indonesia Gagal Menang di 5 Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Akui Mulai Rasakan Tekanan
3 Alasan Timnas Indonesia Keok dari Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Debat Terakhir Pilkada Jakarta, Momen Perang Narasi dan Fokus Substansi
Mengenal Kawedanan Hageng Punakawan Datu Dana Suyasa, Penjaga Warisan Kesultanan Yogyakarta