Nola "AB Three" Berbakat Sejak Kecil

KESUKSESAN penyanyi Nola &quot;AB Three&quot; di dunia musik Indonesia ternyata diraih dari kerja keras dan prestasi sejak masa kecil. Hal ini dituturkan oleh ibunda Nola, Durmutiara Naim. Menurut sang ibu, sejak kecil Nola beserta kakak dan adiknya sudah menunjukkan bakat seni. Dan bakat seni itu menurut Durmutiara sudah sejak dulu sudah mengalir di keluarganya. &quot;Tante dulu tahun 1970-an main <i>band</i> dan mencipta lagu,&quot; aku perempuan berdarah Minang ini. Bahkan, ketiga anaknya itu...

oleh Liputan6 diperbarui 13 Mei 2003, 19:21 WIB
KESUKSESAN penyanyi Nola "AB Three" di dunia musik Indonesia ternyata diraih dari kerja keras dan prestasi sejak masa kecil. Hal ini dituturkan oleh ibunda Nola, Durmutiara Naim. Menurut sang ibu, sejak kecil Nola beserta kakak dan adiknya sudah menunjukkan bakat seni. Dan bakat seni itu menurut Durmutiara sudah sejak dulu sudah mengalir di keluarganya. "Tante dulu tahun 1970-an main band dan mencipta lagu," aku perempuan berdarah Minang ini. Bahkan, ketiga anaknya itu sangat berprestasi di bidang musik. Berbagai kejuaraan tingkat daerah dimenangkan. Untuk Nola, dia pernah menjadi juara satu lomba menyanyi tingkat provinsi pada usia 7 tahun. Melihat kemampuan anak-anaknya, Durmutiara berusaha mengembangkan. Itulah sebabnya, Durmutiara beserta suami dan ketiga anaknya memutuskan untuk pindah dari Padang, Sumatra Barat ke Jakarta, 1990. Tujuannya, agar anak-anak mereka bisa mendapatkan kesempatan yang lebih baik. Betul saja, tak lama pindah, Nola yang bergabung dengan trio vokal "AB Three" langsung melejit. Kariernya dan kemampuannya di dunia tarik suara tak diragukan lagi. Bahkan, kini dia dianggap sebagai satu di antara penyanyi ngetop di Tanah Air. Padahal, Nola mengaku tak pernah bercita-cita menjadi penyanyi. Sejak kecil kelahiran 11 Agustus 1978 ini ingin jadi Pramugari. "Akhirnya [pilih] nyanyi saja. Enak," kata pemilik nama lengkap Riafinola Ifani Sari ini.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya