Liputan6.com, Jakarta Punya tiga anak cowok sudah dirasa cukup oleh Irgy Ahmad Fahrezy. Pesinetron Lupus Milenia itu mengaku tak mau menambah anak lagi. Bagi Irgy, dirinya ingin fokus mendidik tiga putranya secara optimal.
"Hahaha, nggak lah. Sekolah mahal, kalau saya termasuk yang lebih memikirkan kualitas anak daripada kuantitasnya. Kata orang, banyak anak banyak rezeki. Cuma rezeki kan sudah diatur sama Allah," kata Irgy Ahmad Fahrezy, di Jakarta baru-baru ini.
Sejauh ini Irgy merasa sedang menikmati masa-masa mendidik anak. Apalagi jadwal syuting yang fleksibel memungkinkan pemain film CJR The Movie itu untuk selalu punya waktu luang bersama Zian, Raffta dan Gavin.
"Saya bersyukur, syuting saya fleksibel. Kalau saya kerja jadi pengusaha, mungkin saya nggak punya banyak waktu untuk mereka. Dan frekuensi saya ketemu keluarga bisa dibilang cukup banyak. Jadi bisa semakin dekat dengan keluarga," ucap Irgy.
Sesekali, ia pun menyusun jadwal pergi berlibur guna meningkatkan quality time bersama keluarga. Hal ini, kata Irgy, merupakan hal yang sangat penting bagi setiap orangtua.
"Kalau lagi musim liburan kita juga pergi liburan. Untuk quality time juga, karena kalau nggak begitu akan susah cocokin jadwal lainnya. Ini penting supaya ikatan orangtua dan anak makin erat," tandas Irgy Ahmad Fahrezy. (Ras/Mer)
Irgy Ahmad Fahrezy Ogah Tambah Anak
Sejauh ini Irgy Ahmad Fahrezy merasa sedang menikmati masa-masa mendidik anak.
diperbarui 16 Feb 2015, 11:00 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Penerbangan di Bandara Lombok Kembali Normal Setelah Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki
Berapa Poin yang Diamankan Timnas Indonesia Jika Berhasil Tundukkan Jepang? Intip Prediksinya
Pengertian Kasus, Jenis, dan Penerapannya dalam Berbagai Bidang
Sarkomer Adalah Unit Kontraktil Otot, Berikut Struktur, Fungsi dan Perannya dalam Gerakan Tubuh
Interaksi Sosial Asosiatif Adalah Kunci Membangun Masyarakat yang Harmonis
Penggagas Organisasi Budi Utomo Adalah: Sejarah dan Perkembangan Organisasi Pergerakan Nasional Pertama
Tren Furnitur Ramah Lingkungan Tahun 2025: Geliat Produk Berbasis Kearifan Lokal
Top 3 Tekno: HP Layar Lipat Tiga dari Samsung Bikin Penasaran
Galau Tak Punya Uang? Gus Baha Sarankan Lakukan Hal Tak Terduga Ini, Menyitir Imam Al-Ghazali
6 Potret Roy Marten Bareng Gempi, Dukung Perilisan Single Debut Sang Cucu
Berita Kematian Song Jae Rim Buat Twice Berduka, Undur Jadwal Rilis Konsep Foto Album Terbaru
Mentalitas adalah Kunci Kesuksesan, Memahami dan Mengembangkan Pola Pikir Positif