Usik Triton, Renault Siapkan Pikap Berbasis Nissan Navara

Pikap Renault ini menurut laporan akan diproduksi pada manufaktur di Samut Prakan, Thailand.

oleh Yongki Sanjaya diperbarui 17 Feb 2015, 12:14 WIB
Pikap Renault ini menurut laporan akan diproduksi pada manufaktur di Samut Prakan, Thailand.

Liputan6.com, Paris - Berbagi platform lazim dilakukan oleh pabrikan otomotif terutama yang terikat dalam suatu grup atau aliansi seperti yang dilakukan oleh Renault dan Nissan. Kabar terbaru, Renault sedang mempersiapkan sebuah model pikap dengan menggunakan basis dari Nissan Navara.

Melansir laman Leftlanenews, Selasa (17/2/2015), pikap yang belum ditentukan namanya oleh Renault tersebut akan memiliki fasia dan desain headlamp yang tajam dengan tampilan menyerupai Captur ataupun Kadjar. Pada sisi samping, garis desain pikap ini diperkirakan hampir identik dengan Navara.

Pikap Renault ini menurut laporan akan diproduksi pada manufaktur di Samut Prakan, Thailand karena mengusung platform yang sama dengan Nissan Navara.

Sama seperti Navara, pikap masa depan Renault ini akan mengusung mesin empat silinder berkapasitas 2,5 liter turbodiesel dengan dua pilihan output tenaga yakni 163 horse power (HP) dengan torsi 297 pound-feet serta 190 HP dengan torsi 332 pound-feet. Tak luput, varian bensin empat silinder berkapasitas 2,5 liter juga akan dihadirkan untuk melengkapi lini penjualan.

>>>Klik laman berikutnya


Penggerak AWD

Pikap berbasis Navara ini akan hadir dalam pilihan penggerak all wheel drive (AWD) maupun penggerak roda belakang yang dikawinkan dengan transmisi manual enam percepatan. Renault pun juga akan menyediakan opsi transmisi otomatis tujuh percepatan, namun dengan tambahan biaya.

Kabar berhembus menyebutkan jika Renault akan mulai memperkenalkan pikap ini pada penghujung 2015 atau awal 2016. Di pasaran, pikap dari Renault ini akan menjadi penantang dari VW Amarok serta Mitsubishi Triton.

(Ysp/Gst)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya