Liputan6.com, Bogor - Banjir yang melanda Jakarta pekan lalu telah melumpuhkan arus lalu lintas di Jakarta, tak terkecuali Transjakarta. Akibat banjir, beberapa ruas jalan, termasuk jalur Transjakarta mengalami kerusakan parah. Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok berusaha keras memikirkan cara untuk memuluskan atau menghaluskan dan meratakan jalur tersebut.
"Kita ingin ratakan. Jadi kita ingin orang naik busway itu betul-betul mulus, dibetonkan. Sekarang jalur busway kan nggak nyaman, kita kan ingin mendorong orang naik kendaraan umum. Sedangkan beban busway itu yang articulated (gandeng) itu di atas 31 ton. Kalau kamu tidak perkuat, kena banjir segala macam, pasti hancur," ujar Ahok di Balaikota, Jakarta, Selasa (17/2/2015).
Ahok tidak mau lagi ada bus Transjakarta yang rusak parah. Karena itu, saat ini pengerjaan jalur busway terus dilakukan. Hanya saja, Ahok sedang memikirkan teknologi yang dapat membuat pengerjaan jalan ini selesai dengan cepat, sehingga 12 koridor Transjakarta yang ada dapat dioperasikan dengan nyaman.
"Tahun ini segera kita kejar. Saya nggak tahu sekuatnya perusahaan itu karena Holcim-nya cuma punya 2 tim, belum lagi ngerapihin jalan yang lain. Karena kita butuh semen yang cepet kering. Yang 5-6 jam harus kering. Kita ingin kerja jam 22.00 WIB, jam 05.00 WIB pagi udah bisa (selesai)," jelas Ahok.
Pengerjaan jalan saat ini memang belum maksimal karena terkendala cuaca. Kalaupun dipaksakan, hasilnya akan hancur kembali begitu diterjang hujan atau genangan air.
"Itu saja praktiknya belum bisa, begitu hujan berantakan kayak di Kota kemarin. Kalau nggak ada hujan kita bisa jamin," tandas Ahok. (Tnt/Sun)
Ahok Kejar Target Muluskan Jalur Transjakarta
Ahok tidak mau lagi ada bus Transjakarta yang rusak parah gara-gara jalurnya yang rusak akibat banjir.
diperbarui 17 Feb 2015, 12:32 WIBGubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Arti Mimpi Punya Anak Kembar Laki-Laki, Tanda Keberuntungan atau Peringatan?
41 Tips Pindahan Rumah Praktis dan Efisien, Anti Ribet dan Anti Stres
Jill Biden Sambut Kedatangan Pohon Natal White House, Pohon yang Selamat dari Badai Helene
Pilkada Serentak 2024, Pasokan Listrik Dijamin Aman
KBBI Kata Baku dan Tidak Baku, Panduan Lengkap Penggunaan Bahasa Indonesia yang Tepat
Penampakan TPS Tempat Jokowi Nyoblos di Kelurahan Sumber Solo
Linkin Park Kembali ke Indonesia Setelah 13 Tahun dan Gelar Konser di Stadion Madya GBK, Kapan Tiketnya Dijual?
Ingat, Bank BCA Tutup saat Pilkada Serentak 2024
Jawaban Kocak Ustadz Das'ad Latif saat Ditanya Istri, Apakah akan Kawin Lagi Seandainya Ditinggal Mati
VIDEO: Menjelang Pencoblosan, Calon Wakil Bupati Ciamis Meninggal Dunia
Amanda Manopo Teringat Kesetiaan Ayah Setelah Baca Naskah 1 Imam 2 Makmum: Ini Papaku Banget...
Total Hadiah Indonesia Masters 2025 Meningkat