Liputan6.com, Jakarta - Dalam menjaga keberlangsungan bisnis, termasuk di bidang Food and Beverage atau Makanan dan Minuman, salah satu hal penting adalah mencegah terjadinya kecurangan kasir. Hal itu seperti disampaikan pemilik salah satu kafe Owner House of Etera Aninta.
Dia menjabarkan, berdasarkan data dari Asosiasi Restoran Nasional menunjukkan bahwa sebagian besar kekurangan inventaris disebabkan oleh kecurangan karyawan.
Advertisement
Jenis kecurangan ini, menurut Aninta, meliputi tindakan seperti kecurangan kasir, under-ringing, pemberian pesanan gratis berlebihan, dan pembatalan penjualan.
"Untuk mengatasi hal ini, penggunaan Aplikasi PoS dapat menjadi solusi efektif. Aplikasi ini tidak hanya membantu memantau transaksi secara real-time, tetapi juga memberikan kontrol yang lebih ketat atas aktivitas kasir," ujar Aninta melalui keterangan tertulis, Rabu (29/2/2024).
Dia menyebut, dengan menerapkan tips dan teknik yang tepat dalam penggunaan Aplikasi PoS, maka pemilik bisnis dapat mengurangi risiko kecurangan kasir dan menjaga keuangan bisnis tetap aman.
"Penelitian menunjukkan bahwa kemungkinan kecurangan karyawan di bisnis F&B meningkat jika rekan kerjanya terlibat dalam perilaku serupa. Beberapa jenis kecurangan yang umum dilakukan oleh karyawan di restoran termasuk under-ringing, pencurian di kasir, dan pembatalan penjualan," kata Aninta.
"Under-ringing terjadi ketika pelayan memasukkan harga yang lebih rendah ke dalam sistem PoS daripada yang seharusnya dibayar oleh pelanggan. Pencurian di kasir melibatkan karyawan yang mencuri uang dari transaksi tanpa mencatatnya," sambung dia.
Sementara itu, pembatalan penjualan bisa terjadi ketika karyawan membatalkan item dari transaksi dan menyimpan uangnya untuk diri sendiri.
Penting bagi pemilik bisnis F&B untuk mengenali dan menghentikan jenis-jenis kecurangan ini untuk menjaga keuangan dan reputasi bisnis tetap aman.
Tips Pencegahan Kerugian Bisnis Restoran
Aninta menjabarkan, jika pernah mengalami situasi tersebut, maka tentunya sulit untuk menghadapinya. Namun, kata dia, ada sejumlah strategi yang dapat dilakukan untuk mengatasi masalah itu.
Berikut beberapa tips pencegahan kerugian restoran yang dapat diterapkan:
1. Menggaji Karyawan dengan Baik
Beberapa karyawan mungkin mencuri karena alasan iseng, sementara yang lainnya mungkin terlibat dalam pencurian karena kesulitan finansial.
Meningkatkan gaji karyawan dan memberikan tunjangan kesehatan dapat membantu melindungi restoran Anda dari pencurian yang mungkin muncul karena kebutuhan finansial yang mendesak.
2. Tetapkan Kebijakan yang Jelas Mengenai Makanan untuk Karyawan
Memberikan penawaran makanan kepada karyawan dapat meningkatkan kepuasan mereka, membantu mereka lebih akrab dengan produk Anda, dan mencegah terjadinya pencurian.
Pastikan Anda memiliki kebijakan yang jelas mengenai penawaran makanan kepada karyawan, termasuk batasan dan prosedur yang harus diikuti.
3. Buat Kebijakan Wajib Struk Saat ada Penjualan
Menerapkan SOP wajib memberikan struk kepada pelanggan dapat membantu mencegah kecurangan, terutama di tempat kasir. Dengan adanya SOP ini, kasir akan selalu berhati-hati dalam melakukan penginputan penjualan dari pelanggan.
Advertisement
Tips Selanjutnya
4. Berikan Orientasi dan Pelatihan yang Efektif
Onboarding yang baik dapat mencegah tindakan pencurian oleh karyawan. Membuat daftar cek karyawan baru dengan informasi penting tentang aturan dan prosedur di restoran dapat membantu karyawan baru beradaptasi dengan cepat.
5. Gunakan Sistem POS yang Aman
Jika Anda menginginkan keamanan dan pencegahan kecurangan yang maksimal di bisnis restoran Anda, pertimbangkan untuk menggunakan sistem POS seperti aplikasi Opaper yang memiliki fitur keamanan. Opaper menyediakan fitur pencatatan keuangan otomatis, manajemen inventaris, manajemen pemesanan yang bisa dipantau secara real time.
Informasi dan data yang tercatat di dalam Opaper dijamin keamanannya. Dengan begitu, pemilik bisnis tidak perlu khawatir lagi soal kebocoran data atau manipulasi informasi yang dapat merugikan bisnis Anda.
Opaper juga memiliki sistem pembayaran canggih yang memungkinkan pelanggan untuk melakukan pemesanan dan pembayaran langsung melalui smartphone pribadi.
Keunggulan dari Opaper adalah kemampuannya untuk memberikan keamanan tinggi pada setiap transaksi yang dilakukan. Dengan integrasi yang sempurna antara sistem pembayaran dan smartphone pelanggan, Opaper dapat membantu mengurangi risiko kecurangan yang mungkin dilakukan oleh karyawan.