Sopir Taksi yang Dibunuh di Pasar Minggu Ditikam dari Belakang

Berdasarkan identitas yang tertempel di dasbor taksi, pengemudi tersebut bernama Tony Zahar.

oleh Audrey Santoso diperbarui 18 Feb 2015, 19:36 WIB
Ilustrasi garis polisi (Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta - Warga Rawa Bambu, Pasar Minggu, Jakarta Selatan digegerkan dengan penemuan mayat pria di dalam taksi. Pria berusia 54 yang diduga merupakan sopir taksi warna putih itu tewas mengenaskan dengan luka tusuk di leher dan luka di jari kelingking.

"Korban meninggal dengan luka menganga di leher dan di kelingking," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Martinus Sitompul di Mapolda Metro Jaya, Rabu (18/2/2015).

Martinus menjelaskan, warga sekitar menemukan sopir taksi berwarna putih tewas di taksinya yang bernomor polisi B 1595 ETB yang terparkir di Jalan Raya Rawa Bambu sekira pukul 05.30 WIB pagi tadi. Berdasarkan identitas yang tertempel di dasbor taksi, pengemudi tersebut bernama Tony Zahar.

Menurut Martinus, polisi telah mengamankan sebilah pisau sebagai barang bukti. Diduga, pria itu dibunuh dengan cara ditikam dari belakang. Selain darah di tubuh korban, bagian bangku kiri depan juga terkena cipratan darah.

Polisi telah membawa jasad Tony ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat, untuk melakukan autopsi. (Mvi/Yus)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya