Liputan6.com, Jakarta - Ada hal spesial dalam perayaan imlek di Wihara Dharma Bhakti di kawasan Petak 9 Sembilan, Glodok, Jakarta Barat. Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah dan Kebudayaan Anies Baswedan tiba-tiba muncul di antara etnis China yang tengah berdoa.
Anies tiba di Wihara tepat pukul 09.00. Dia datang dengan mengenakan kemeja merah yang bagi etnis China melambangkan kemakmuran.
Ketika ditanya awak media mengenai apa pesan khusus yang ingin disampaikannya dalam perayaan imlek ini. menurut mantan peserta konvensi capres partai demokrat tersebut imlek tahun ini semakin mengukuhkan Indonesia yang terdiri dari beragam etnis dan suku bangsa.
"Soal imlek, ini menunjukkan Indonesia adalah bangsa yang mozaiknya luar biasa," ujar Anies di Wihara Dharma Bakti, Jakarta, Kamis (19/2/2015).
"Setiap ada perayaan-perayaan seperti ini, entah dirayakan secara agama atau budaya, itu punya nilai apresiasi yang tinggi," sambung dia.
Di samping itu, perayaan imlek tahun ini, lanjut Anies, turut menunjukkan kalau di bangsa Indonesia punya sikap saling menghargai yang patut dicontoh.
"Ini kesempatan bagi kita untuk menunjukkan bahwa Indonesia kita memang beragam dan sikap saling menghormati justru diingatkan dari kejadian seperti ini," pungkas dia.
Perayaan Imlek, Menteri Anies Baswedan Kunjungi Petak Sembilan
Dia datang dengan mengenakan pakaian merah yang bagi etnis China melambangkan kemakmuran.
diperbarui 19 Feb 2015, 09:59 WIBAnies Baswedan di Petak Sembilan (Liputan6.com/Andreas Gerry Tuwo)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Putusan MK Hapus Presidential Threshold, Baleg DPR: Saat Ini Butuh Sejumlah Revisi Undang-Undang
6 Hal yang Tidak Boleh Kamu Toleransi dalam Hubungan
ASDP Layani 13.288 Perjalanan Kapal pada Nataru 2024
Daya Tarik Tropikana Waterpark Depok, Destinasi Wisata Air Seru untuk Keluarga
Kriss Hatta Beberkan di Balik Kontroversi Gimmick Kisah Cintanya dengan Anak di Bawah Umur
Manchester United Rela Pinjamkan Antony di Januari 2025, tapi...
Kate Middleton Daur Ulang Busananya dengan Aksesori Pita Beludru, Jadi Inspirasi Tren Fashion Terbaru
Resep Roti Kukus Lembut dan Mengembang Sempurna, Langkah-Langkahnya Mudah Diikuti Anti Gagal
Resep Kue Lumpur Labu Kuning: Camilan Tradisional yang Lembut dan Lezat
Viral Ibu Dandan Tebal Saat Mau Melahirkan Jadi Sorotan, Demi Sambut Bayi
Makan Bergizi Gratis Dimulai Senin Besok, SPPG Halim Siapkan Menu Ayam Teriyaki-Tumis Wortel
Syarat jadi Wali itu Gampang Banget, Caranya Begini Kata Gus Baha