Liputan6.com, Solo - Partai Hanura kembali memilih Wiranto sebagai Ketua Umum dalam Munas II di Solo, 13-15 Februari lalu. Selain menunjuk Wiranto sebagai Ketua Umum, Munas II Partai Hanura juga menghasilkan susunan pengurus baru yang memasukan 3 artis dalam jabatan struktural DPP Partai Hanura.
Ketiga artis itu yakni Krisdayanti, David Chalik, dan Reny Djayusman. Plt Sekretaris Media Center DPP Partai Hanura, Ati Marwati mengatakan, susunan pengurus struktural tersebut dibentuk tim formatur usai pelaksanaan Musyawarah Nasional (Munas) II Partai Hanura di Solo beberapa waktu lalu. Tim formatur tersebut terdiri dari Ketua Umum DPP Partai Hanura Wiranto, Miryam S Haryani, Ayu Hasanusi, Chaeruddin Ismail, dan Muhammad Sangaji.
"Tim tersebut yang bertugas untuk membuat susunan kepengurusan DPP Partai Hanura periode 2015-2020," kata Ati Marwati melalui pesan singkatnya kepada Liputan6.com, Minggu (22/2/2015).
Dalam susunan pengurus tersebut, sebut dia, terdapat nama Krisdayanti, David Chalik, Renny Djayusman serta pengacara terkenal Elza Syarief. Mantan istri Anang Hermansyah itu menduduki jabatan sebagai salah satu Ketua DPP Partai Hanura. Jabatan Ketua DPP juga diemban oleh Elza Syarief. Sedangkan David Chalik dan Renny Djayusman didaulat menjadi Wakil Sekjen Partai Hanura.
"Krisdayanti itu termasuk pengurus struktural di organisasi otonom di bawah Partai Hanura, yakni Srikandi Hanura. Mungkin Krisdayanti jadi salah satu ketua karena dukungan dari Ketua Srikandi Hanura, Miryam S Haryani. Sedangkan David Chalik dipilih jadi Wakil Sekjen karena dia memang pernah menjadi caleg Partai Hanura Dapil DKI Jakarta III," jelas Ati Marwati.
Sementara itu, Wakil Ketua Umum Partai Hanura diduduki Chairuddin Ismail yang merupakan mantan Kapolri, Sekjen Berliana Kartakusumah, dan Dewan Penasihat Subagyo HS. (Mut)
Wiranto Jadikan Krisdayanti Ketua DPP Partai Hanura
Selain menunjuk Wiranto sebagai Ketum, Munas Hanura juga menghasilkan susunan pengurus baru yang memasukan 3 artis dalam jabatan struktural.
diperbarui 22 Feb 2015, 11:01 WIBMunas II Partai Hanura akan digelar pada 13-15 Februari 2015. (Reza Kuncoro/Liputan6.com)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
9 Tanda Seseorang Banyak Memikirkan Anda Menurut Psikologi
Rayakan Ultah ke-12, Kuningan City Beri Kesempatan Belanja Gratis Rp12 Juta untuk Pelanggan Terpilih
Usai Pilkada, Siap-siap Banyak Pesta Rakyat Meriahkan HUT Kota Tangsel ke-16
YLKI Soroti Penipuan di Sektor Jasa Keuangan Makin Marak
Cek Fakta: Hoaks BP2MI Salurkan Bantuan Rp 1,5 Miliar Bagi Pekerja Migran Indonesia
Pisah dengan Manchester United, Ruud van Nistelrooy Bisa Segera Dapat Pekerjaan Baru
Antusias, Warga Sukabumi Antre di TPS Simulasi Pemungutan Suara
Klarifikasi Asri Welas Soal Sosok Pria Bule yang Diduga Pacar Barunya
6 Momen Tak Sengaja Pakai Baju Kembar dengan Lawan Jenis, Jadi Couple Dadakan
DM Instagram Tambah Fitur Berbagi Lokasi dan Ubah Nickname
Apa Arti Park: Definisi, Penggunaan dan Perbedaannya dengan Garden
12 Tips Bisnis Pemula dari Nol untuk Meraih Sukses, Anak Muda Wajib Tahu