Liputan6.com, Jakarta Grup band The Changcuters akan ikut ambil bagian dalam acara tahunan SMA Dwi Warna, yaitu Festival Dwiwarna. Selain mereka juga ikut memeriahkan gruo musik RAN dan Seringai. Acaranya sendiri akan dilaksanakan di Gedung Kesenian dan Olahraga Cibinong pada tanggal 14 Maret 2015. Lomba Festival Dwiwarna ini diikuti oleh 1320 peserta dan 70 sekolah dari Jabodetabek dan sekitarnya.
Festival Dwiwarna yang diselenggarakan tahun ini mengambil tema 'POTRET KEMANUSIAAN'. Tema ini diambil sebagai bentuk dan wujud kepedulian siswa SMA Dwiwarna terhadap sesama dan menjadikan insan yang tak hanya cerdas tapi juga memiliki simpati dan empati terhadap sesama manusia.
Selain Pentas Seni Festival Dwi Warna juga akan melangsungkan lomba beberapa macam olahraga. Pelaksanaannya sendiri bersamaan dengan pembukaan acara festival yang dilangsungkan pada tanggal 23 – 26 Februari di wilayah SMA Dwiwarna di kawasan Parung, Bogor, Jawa Barat. Perlombaan dilaksanakan untuk tingkat SMP, SMA, dan umum dengan total hadiah 52 juta rupiah.
"Yang sangat membanggakan pula bahwa kegiatan Festival Dwiwarna ini bekerjasama dengan lembaga UNICEF. Untuk itu sebagai bentuk kepedualian kami, sebagian hasil keuntungan dari festival dwiwarna ini akan diberikan kepada UNICEF," ujar Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan Dwiwarna Iwan Usmansyah kepada wartawan di Parung, Bogor, Jawa Barat, Senin (23/2/2015)
"Untuk itu kami juga mengaharapkan partisipasi dari seluruh hadirin tidak hanya pada kegitan perlombaan tapi dapat juga memeriahkan pentas seni yang kami adakan," tambahnya.
Dalam kesempatan itu, Iwan juga mengucapkan terimakasih dengan berlangsungnya acara pembukaan hingga akhir nanti. Pihak sekolah juga mengucapkan terimakasih kepada panitia atas kerja keras yang sudah dilakukannya.
"Kepada para sponsor yang telah memberikan keparcayaan kepada kami sehingga acara ini dapat berlangsung, kami ucapkan terimakasih. Dan terima kasih pula kepada seluruh teman-teman panitia atas kerja kerasnya acara ini akhirnya dapat terwujudkan. Kepada Pihak sekolah, yang telah memberi dukungan moril maupun nasihat sehingga kami semakin bijak dan mampu bekerja sama dengan lebih baik. Sekali lagi terima kasih bapak dan ibu," pungkasnya.
Dari The Changcuters Sampai RAN Meriahkan Festival Dwiwarna 2015
Mereka akan mengisi acara acara tahunan SMA Dwi Warna, yaitu Festival Dwiwarna.
diperbarui 23 Feb 2015, 17:25 WIBThe Changcuters
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Prabowo: MKGR Simbol Pancasila, Persatuan dan Gotong Royong
Sebentar Lagi Melahirkan, Kiky Saputri Belajar Pumping dari Olivia Alan Istri Denny Sumargo
Mengenal Kampung Sayur di Solo, Kampung Tematik Surganya Sayuran Organik
Ada Peran Pemuda Indonesia Kumpulkan 1000 Anak Muda dari 38 Negara di AYIMUN ke-16 Malaysia
Real Madrid Bantu Indonesia Cetak Calon Bintang Sepak Bola, Latih 200 Anak di Jakarta dan Bali
VIDEO: Ngeyel, Truk Paksa Terobos Perlintasan Kereta Saat Palang Tertutup
Bappebti Bakal Bentuk Bursa Berjangka Nikel
Link Live Streaming Liga Inggris Brentford vs Liverpool di Vidio, Sebentar Lagi Kick-off
Polisi Ungkap Pabrik Narkoba di Depok, 4 Tersangka Diamankan
Belum Kantongi Sertifikat Operator Udara, Kapan Maskapai Baru Fly Jaya Beroperasi?
Anggota DPR Netty Dukung Pemeriksaan Kesehatan Gratis, Ajak Masyarakat Pastikan Kartu BPJS Aktif
Ramai Dibahas, Apa Itu Lavender Marriage yang Dikaitkan dengan Artis Ternama?