Peluang Spider-Man Kulit Hitam di Franchise Avengers Sangat Besar

Spider-Man keturunan Afrika-Amerika dan Latin didengung-dengungkan bakal menggantikan Peter Parker di film terbarunya yang rilis 2017.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 25 Feb 2015, 10:20 WIB
Spider-Man keturunan Afrika-Amerika dan Latin didengung-dengungkan bakal menggantikan Peter Parker di film terbarunya yang rilis 2017.

Liputan6.com, Los Angeles Spider-Man telah menjadi salah satu franchise superhero favorit di dunia. Sang Manusia Laba-laba itu memang punya kekuatan dan kostum yang mampu membius banyak orang. Ditambah lagi, kehidupan Peter Parker selaku sosok di balik topeng sang pahlawan, sangat akrab dengan keseharian kita.

Setelah berulang kali diadaptasi ke layar bioskop oleh Sony, akhirnya hak cipta film Spider-Man jatuh ke tangan Marvel Studios. Sebagian fans pun berharap agar latar belakang Sang Manusia Laba-laba dibuat berbeda ketimbang versi trilogi Spider-Man maupun The Amazing Spider-Man.

Foto dok. Liputan6.com

Dilansir dari Ace Showbiz, Selasa (24/2/2015), belakangan ini spekulasi mengenai Spider-Man versi baru yang akan digarap oleh Sony dan Marvel Studios, kembali marak di kalangan penggemar dan media.

Spider-Man keturunan Afrika-Amerika dan Latin pun didengung-dengungkan bakal menggantikan Peter Parker di film terbarunya yang siap rilis 2017 mendatang. Salah satu kandidat kuatnya adalah karakter bernama Miles Morales.

Foto dok. Liputan6.com

Salah satu perwakilan The Wrap, Jeff Sneider, bahkan mengaku sangat yakin di sebuah sesi bertema Meet the Movie Press baru-baru ini mengenai kehadiran Spider-Man yang bukan berasal dari kulit putih.

"Dengar, ini tidak bertempat di dalam batu teman-teman, tapi saya beritahu sekarang, Spider-Man tidak akan berkulit putih. Saya 95 persen yakin. Spider-Man kemungkinan besar akan berkulit hitam. Tapi ada kemungkinan juga dia bisa keturunan Latin. 95 persen yakin, tidak putih," jelasnya.

Pernyataan tersebut bisa dibilang bertentangan dengan laporan sebelumnya yang menyebut bahwa Dylan O'Brien dan Logan Lerman tengah terkait dengan peran itu. Laporan sebelumnya juga menyatakan bahwa film mendatang bakal mengambil masa-masa SMA Spider-Man.

Peter Parker memang telah menjadi tokoh utama di film-film Spider-Man sebelumnya, dan banyak fans yang sangat antusias bisa melihat Miles Morales. Morales sendiri digambarkan memiliki ayah Afrika-Amerika dan ibu asal Puerto Rico. Seperti halnya Peter Parker, Morales juga seorang kutu buku dan mendapatkan kekuatan supernya dari gigitan seekor laba-laba yang sudah tercemar radioaktif.

Foto dok. Liputan6.com

Miles Morales muncul pertama kali di komik Ultimate Fallout nomor 4 yang terbit Agustus 2011 setelah kematian Peter Parker. Morales adalah seorang remaja berkulit hitam keturunan Hispanik dan mendapat kehormatan sebagai Spider-Man kedua di kelanjutan seri Ultimate Marvel.

Pertama kali, Miles Morales dijadikan sebagai tokoh utama dalam komik serial bulanan Ultimate Comics: Spider-Man terbitan Marvel Comics. Karakter ini diciptakan oleh Brian Michael Bendis dan ilustrator Sara Pichelli. Bendis dan kepala editor Marvel. Axel Alonso yang turut menggambarnya, mengambil inspirasi Morales berdasarkan tokoh Presiden AS Barack Obama dan aktor Amerika Donald Glover.

Sebelum muncul di film solo terbarunya pada 28 Juli 2017 mendatang, Spider-Man diperkirakan tampil terlebih dahulu dalam Captain America: Civil War yang rencananya rilis 6 Mei 2016. Tahun ini, Avengers: Age of Ultron mengisi jadwal franchise superhero Marvel Studios pada 1 Mei 2015 yang disusul dengan Ant-Man pada 17 Juli 2015. (Rul/Feb)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya