Kepercayaan Diri Menurun Kala Anak Alami Sakit Gigi

Jagalah kesehatan gigi anak Anda

oleh Aditya Eka Prawira diperbarui 26 Feb 2015, 07:02 WIB

Liputan6.com, Jakarta - Penyakit gigi berpengaruh pada kepercayaan diri seorang anak berusia 10 sampai 11 tahun, yang jadi penghambat mereka untuk berprestasi di sekolah.

Hasil ini didapat setelah dilakukan pengamatan lebih jauh oleh Pepsodent selama 12 bulan dan melihat prestasi mereka terutama dari nilai matematika.

Head of Professional Relationship Oral Care PT Unilever Indonesia Tbk, drg. Ratu Mirah Afifah GCClindent., MDSc., mengatakan, melihat fakta yang terjadi pada siswa-siswi yang menjadi responden dalam penelitian ini, membuat pihaknya melakukan intervensi melalui program edukasi yang dilakukan di sekolah selama 8 minggu.

"Sesudah intervensi, terlihat kecenderungan penurunan jumlah plak secara signifikan sebesar 66 persen pada kelompok anak berusia 10 sampai 11 tahun," kata dia di Hotel Mulia, Senayan, Jakarta pada Rabu (25/2/2015)

Mirah pun menjelaskan bahwa plak merupakan penyebab masalah utama di rongga mulut, yaitu gigi berlubang dan penyakit gusi sehingga penurunan jumlah plak sangat penting untuk mendapatkan kesehatan rongga mulut yang lebih baik.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya