Liputan6.com, Jakarta - Tampaknya bukan hisapan jempol saja saat banyak ahli menyebut bahwa seorang anak pantas dijadikan agen perubahan. Alasannya, seorang anak yang memiliki kesadaran besar menjaga kesehatan gigi dan mulut memiliki andil yang besar dalam mengubah lingkungan terdekat, termasuk orangtua mereka sendiri.
Berdasarkan wawancara internal yang dilakukan Pepsodent terhadap sejumlah anak, inisiatif mereka untuk membuat jurnal menyikat gigi harian, terbukti efektif tidak hanya untuk diri sendiri, melainkan juga orangtua.
"Bila awalnya 1 per 3 orangtua yang menyikat gigi kurang dari dua kali sehari, berkat intervensi membiasakan diri menyikat gigi yang benar, turut berpengaruh dan berhasil menurunkan angkanya menjadi hanya 1 per 10 orangtua," kata Head of Professional Relationship Oral Care PT. Unilever Indonesia, Tbk, drg. Ratu Mirah Afifah GCClindent., MDSc.
Dalam acara yang diadakan Pepsodent dengan tema `Gigi Berlubang pada Anak Mempengaruhi Ketidakhadiran di Sekolah` di Hotel Mulia, Senayan, Jakarta, Rabu (25/2/2015), dia, mengatakan, Pepsodent begitu percaya bahwa anak Indonesia dapat membantu menciptakan senyum sehat Indonesia dan menjadi sumber inspirasi bagi orang-orang di sekitarnya untuk membagikan kebiasaan baik dalam memelihara kesehatan gigi dan mulut.
"Ayo, bantu anak-anak Indonesia agar dapat terus menikmati indahnya dunia anak sambil tetap meningkatkan prestasi di sekolah dan di luar sekolah, tanpa gangguan kesehatan gigi," kata dia menerangkan.
Anak yang Sehat Datangkan Kebaikan Bagi Orangtuanya
Anak pantas dijadikan agen pengubah. Ketika mereka menjadi seperti ini, dapat mendatangkan kebaikan bagi sekitar, terlebih kedua orangtuanya
diperbarui 26 Feb 2015, 18:01 WIBAnak pantas dijadikan agen pengubah. Ketika mereka menjadi seperti ini, dapat mendatangkan kebaikan bagi sekitar, terlebih kedua orangtuanya
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
BYD Ingin Denza Tak Hanya Jadi Mainan Orang Kaya
Pilkada 2024, KPU DKI Jakarta Pastikan Pemilih Disabilitas Sudah Tersentuh Edukasi Soal Kepemiluan
Puan Optimistis Pramono-Rano Menang Satu Putaran Pilkada Jakarta 2024: Langit Cerah, Pertanda Baik
Tarot Cinta: Waktunya Move On dari Kesalahan
Perjuangan Salma Salsabil Dapat Dua Penghargaan Indonesia Music Awards 2024, Ada Peran Besar Ayah hingga Komunitas Fans
7 Manfaat Konsumsi Jamur untuk Kesehatan, Turunkan Risiko Kanker hingga Kolesterol
Jangan Asal Pakai Baju Batik, Pahami Filosofi dan Makna Motifnya
Naik 102 Persen, Arus Masuk Mingguan ETF Bitcoin Capai Rp 49,7 Triliun
VIDEO: Dhrama Pongrekun Dimarahi Petugas TPS saat Mencoblos
Penelitian Ungkap Dugaan Elon Musk Ubah Algoritma X untuk Dukung Trump
Krisis Pemain, Manchester United Panggil Satu Nama Mengejutkan Berusia 19 Tahun
BJ Habibie Pernah Bikin Rupiah Rp 6.550 per Dolar AS, Simak Sejarahnya