Liputan6.com, Jakarta - Tindakan massa yang main hakim sendiri terhadap pelaku begal di Pondok Aren, Tangerang Selatan, dipandang sebagai bentuk ketidakpercayaan warga terhadap polisi. Kriminolog dari Universitas Indonesia Muhammad Mustafa menilai aksi warga yang membakar pelaku begal dan terkesan sadis tidak mencerminkan kepribadian masing-masing orang yang terlibat aksi tersebut.
"Warga yang terlibat dalam penghakiman massa bisa jadi orang yang selama ini tak suka melakukan kekerasan atau takut melihat darah. Mereka melakukan hal itu karena dihadapkan pada situasi problematis akibat ketidakpercayaan terhadap polisi," ujar Mustafa saat dihubungi di Jakarta, Kamis (26/2/2015).
Menurut dia, kecenderungan penghakiman massa seperti itu pernah muncul pada era reformasi. Sejak saat itu, masyarakat dihadapkan pada masa transisi dengan ketidakpastian hukum.
"Salah satu contohnya adalah penegakan hukum pelanggaran lalu lintas lemah dan tak ada upaya konstruktif untuk memperbaiki hal itu," tuturnya.
Untuk mencegah berulangnya kasus main hakim sendiri, lanjut Mustafa, polisi harus lebih aktif berpatroli menjaga keamanan jalan dan lokasi berpotensi terjadi tindak kriminalitas.
"Selain itu, pemerintah daerah harus memastikan ketersediaan fasilitas keamanan dan kenyamanan warga, seperti lampu penerangan jalan," pungkas dia.
Sebelumnya, pada Selasa 23 Februari satu dari empat pelaku begal bernasib nahas lantaran ketahuan perbuatannya oleh warga. Pelaku lalu dibakar hidup-hidup sebelum dihujani sejumlah perlakuan kasar oleh warga.
Bahkan, kejadian nahas tersebut sempat diabadikan melalui video dan diunggah di situs berbagi video, Youtube. Hingga kini teror begal masih terus menghantui jalan Jabodetabek pada malam hari. (Han/Mut)
Pengamat: Warga Bakar Begal, Bentuk Ketidakpercayaan Pada Polisi
Kriminolog dari Universitas Indonesia Muhammad Mustafa menilai aksi warga yang membakar pelaku begal dan terkesan sadis
Diperbarui 26 Feb 2015, 11:10 WIB:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/817540/original/077053900_1424872808-ilustrasi-begal-motor-2-150225.jpg)
Ilustrasi Begal Motor
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Malam Lailatul Qadar 2025 Jatuh pada Tanggal Berapa? Berikut Penjelasannya
Cara Memisahkan Kata di Excel dengan Mudah dan Cepat, Berikut Panduan Lengkap untuk Pemula
Terkena Abu Panas Gunung Lewotobi Laki-Laki, Seorang Warga di Flores Timur Alami Luka Bakar Parah
Jadwal Live Streaming Formula 1 Heineken Chinese Grand Prix 2025 di Vidio
Pertamina Siap Hadapi Arus Mudik dan Balik Lebaran 2025, Begini Persiapannya
20 WNI Jemaah Umrah Jadi Korban Kecelakaan Bus di Jeddah, 6 di Antaranya Meninggal
5 Resep Bubur Sumsum Santan Kara Lembut & Creamy, Anti Gagal
VIDEO: Wajah Toleransi di Kota Seribu Kelenteng
Memahami Apa Arti Kata "Destinasi" dan Penggunaannya
Laju IHSG Beragam, Saham ACES Melonjak Hari Ini 21 Maret 2025
Kode Redeem FF Terbaru 21 Maret 2025: Tukarkan Sekarang, Hadiah Terbatas!
Nabi Muhammad SAW Tak Pernah Sakit, Ini Rahasia Kesehatannya Menurut Gus Baha