Liputan6.com, Jakarta - Kongres Partai Amanat Nasional (PAN) IV yang digelar di Nusa Dua, Bali, memang belum dimulai sepenuhnya. Sejauh ini terdapat 2 kandidat yang akan bersaing untuk kursi ketua umum, calon petahana Hatta Rajasa dan sang penantang Zulkifli Hasan.
Meski belum masuk babak pemilihan, bukan berarti para kandidat ketua umum partai tersebut berdiam diri. Mereka sudah mulai melakukan gerilya politik untuk mengamankan dukungan. Salah satu cara yang ditempuh adalah dengan melakukan karantina pendukung.
"Masing-masing kandidat ini sudah mulai gerak, politik karantina yang dilakukan," kata salah satu timses calon Ketua Umum PAN dari kubu Zulkifli Hasan di Nusa Dua, Bali, Sabtu (28/2/2015).
Sumber Liputan6.com ini menjelaskan, para pendukung Zulkifli Hasan dikumpulkan di Hotel Melia Bali. Keberangkatan pendukung ini pun dilakukan secara serempak dari Yogyakarta. Sedangkan pendukung Hatta Rajasa dikumpulkan di Hotel Ina Bali.
Para pemilik suara ini juga dijaga oleh 2 orang. Hal ini dilakukan untuk menghindarkan pemilik suara mengalihkan dukungannya ke kandidat lain saat digelarnya pemilihan di Hotel Westin, Nusa Dua yang menjadi lokasi Kongres PAN.
Selain karantina lokasi, pemilik suara juga diberikan ponsel dan nomor baru sebagai bentuk antisipasi lainnya. "Kita kasih nomor HP baru dan HP baru sekalian. Harus hati-hati, pindah 1 suara bahaya," imbuh dia.
Terdapat 593 peserta yang memiliki hak pilih. Mereka adalah Ketua dan Sekretaris DPW PAN se-Indonesia, Ketua DPD PAN se-Indonesia, Ketua dan Sekretaris MPP PAN, Ketua Umum, Sekjen, Bendahara Umum, serta ketua 6 organisasi otonom. Selain itu hadir pula 3 ribu kader sekaligus simpatisan dalam kongres ini.
Kongres PAN akan dibuka Sabtu malam. Nantinya, Hatta Rajasa sebagai Ketua Umum PAN akan menyampaikan laporan pertanggungjawaban pengurus periode 2010-2015. Selain itu, juga akan membahas platform perjuangan dan persiapan untuk pemilihan Ketua Umum PAN 2015-2020. (Ado)
Jelang Kongres PAN, Pendukung Calon Ketum Karantina Pemilik Suara
Para pendukung Zulkifli Hasan dikumpulkan di Hotel Melia Bali, sedangkan pendukung Hatta Rajasa dikumpulkan di Hotel Ina Bali.
diperbarui 28 Feb 2015, 12:53 WIBSuasana Rapat Kerja Nasional (Rakernas) di Kantor DPP PAN, Jakarta, Rabu (7/1/2015). (Liputan6.com/Miftahul Hayat)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
15 Orang Ditangkap, Polisi Buru Puluhan Pelaku Bentrokan Ormas di Pekanbaru
4 Fakta Ratusan Warung Pecel Lele di Kamboja Terdeteksi di Google Maps, Justru Bikin Warganet Curiga
41 Tips Bangun Pagi yang Efektif untuk Memulai Hari dengan Semangat
Tips Menumbuhkan Rambut dengan Cepat, Jadikan Tampilannya Lebat dan Sehat
Kualitas BBM Pertamina di Aquabike Jetski World Championship 2024 Dipuji Pembalap dari Berbagai Negara
16 Arti Mimpi Muntah Darah, Pertanda Baik atau Buruk?
Bawa Target Pengganti, Amorim akan Singkirkan Pemain yang Bakal Ganggu Strateginya di Manchester United
Cara Minta Maaf dan Menyelesaikan Utang ke Orang yang Sudah Meninggal, Begini Kata Buya Yahya
Tantangan Ekonomi RI di 2025, Apa Saja?
Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Conmebol: Timnas Argentina Perkasa di Puncak Klasemen
Soobin TXT Hiatus karena Masalah Kesehatan, Dipastikan Absen di Konser hingga MAMA Awards
Tips Usaha Modal Kecil yang Menjanjikan untuk Pemula